Suara.com - Dari luar bangunan di Jalan Teuku Umar No. 1, Menteng, Jakarta Pusat ini masih seperti saat diresmikan hampir seratus tahun lalu. Dua menara kembar dan kolom lengkung pada pintu masuknya, menjadi ciri khas bangunan rancangan Pieter Adriaan Jacobus Moojen ini.
Di masa penjajahan Belanda, bangunan dua lantai yang kala itu milik Nederlandsch Indische Kunstkring, kelompok seniman dan budayawan Hindia Belanda ini difungsikan sebagai pusat kegiatan seni bagi warga Batavia. Pada masa kemerdekaan, bangunan ini difungsikan menjadi Kantor Imigrasi Jakarta Pusat (1950-1993).
Setelah tak lagi menjadi kantor imigrasi, bangunan ini sempat terbengkalai sebelum mulai dipugar pada 2007. Dan April tahun lalu, difungsikan menjadi restoran sekaligus galeri seni bernama "Tugu Kunstkring Paleis". "Gedung ini menyimpan sejarah penting masuknya seni modern ke Jakarta," terang Sugianto, salah seorang pegawai galeri seni Kunstkring sambil menunjukkan interior yang stylish dan eksotik.
Mengunjungi Kunstkring, saya dikagetkan dengan sederet kejutan. Begitu masuk, saya disambut oleh selasar pendek dan seorang gadis berkebaya yang mengantarkan saya ke ruangan utama dengan senyum manisnya. Di pojok kanan arah masuk, mata saya menangkap sebuah ruang kecil yang ternyata khusus untuk tempat wine andalan di restoran ini. Namanya, Ban Lam Wine Shop & Tasting Room.
Ruang makan utama di restoran ini, sangat luas dengan langit-langit tinggi dan pilar atas melengkung. Sebuah lukisan raksasa berjudul "The Fall of Java" menjadi latar ruang yang dinamai Ruang Diponegoro ini. Lukisan ini dilukis sendiri oleh Anhar Setjadibrata, pemilik Kunstkring yang juga pemilik jaringan Tugu Hotel.
Kunstkring memang tak sekedar tempat makan, tetapi juga menawarkan pengalaman seni. Ruang-ruang di Kunstkring dinamai sesuai tema, seperti Ruang Multatuli (ruangan VIP berkapasitas 12 orang) atau Ruang Soekarno yang menyimpan lukisan-lukisan bertema Soekarno dan benda-benda peninggalan presiden pertama itu.
Datang ke sini, pengunjung dimanjakan dengan beragam karya seni. Tak hanya lukisan, tapi juga benda-benda antik seperti lampu, patung, hingga aksesoris.
"Semua barang-barang yang ada di sini pun dapat dibeli pengunjung, termasuk lukisan yang sedang dipamerkan," jelas Sugianto sambil menambahkan setiap bulan benda seni yang dipamerkan selalu diganti. Setelah ikut pameran, sebagian dari karya itu akan masuk ke shop gallery yang berada di lantai dua.
Atau jika Anda hanya ingin bersantap, Tugu Kunstkring Paleis menyajikan berbagai pilihan, makanan Indonesia, Asia ataupun makanan gaya barat. Tapi andalan Kunstkring adalah rijsstafel ala Betawi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok
-
Cara Menulis Surat Izin Tidak Sekolah karena Sakit yang Benar, Dilengkapi Contoh Siap Pakai