Suara.com - Apakah Anda pernah merasa cemburu? Dalam situasis tertentu merasa cemburu adalah wajar. Jika benar-benar menyayangi pasangan, wajar jika Anda merasa cemburu ketika ada yang mencoba menggodanya. Apalagi jika ada yang secara 'serius' mencoba mengambil alih si dia dari samping Anda.
Tapi tak jarang, rasa cemburu itu berlebihan atau bahkan tanpa didasarkan alasan yang jelas. Lalu bagaimana mengetahui jika rasa cemburu yang Anda rasakan sudah melewati batas.
Berikut sejumlah cara untuk menyaring dan menempatkan rasa cemburu yang Anda rasakan, pada tempat yang sebenarnya.
Yang pertama kali harus Anda lakukan, adalah setiap kali merasa cemburu, ungkapkan rasa itu dalam tulisan dan beri rating tingkat kecemburuan Anda. Misalnya, kekasih saya menjalin affair dengan teman sekantornya dan Anda yakin itu benar maka beri rating 9.
Lalu buat daftar alasan yang menurut Anda apakah harus percaya atau tidak percaya dengan apa yang Anda dengar. Contohnya, "Ia sering pulang telat atau Ia lebih memperhatikan saat e tempat kerja akhir-akhir ini"
Tunggu beberapa lama dan rasakan semarah apa Anda. Cobalah untuk tetap dengan "kemarahan" ini hingga setiap kali muncul pikiran mencurigakan, Anda bisa menuliskannya.
Tunggu lagi beberapa waktu, tapi kali ini cobalah untuk 'keluar' dari kemarahan yang Anda rasakan. Tarik napas panjang, sambil mengingatkan diri tentang perasaan Anda. Kemudian coba cari penjelasan logis tentang apa yang Anda rasakan. Jika merasa kesulitan, bayangkan apa yang akan disarankan teman baik tentang perasaan ini. Tuliskan penjelasan bahkan jika Anda tidak percaya dengan apa yang Anda tulis.
Baca lagi apa yang sudah Anda tulis, tapi fokus pada penjelasan yang logis llau kembali berikan peringkat berapa kuat perasaan Anda. Terimalah bahwa ada banyak kemungkinan pernyataan logis itu benar, dan mungkin rasa cemburu Anda berlebihan.
Jangan bergabung dengan pasangan hingga berhasil menurunkan tingkat kecemburuan Anda. Jangan juga khawatir jika setiap menit, meski anda telah mencoba smebunyi, perasaan itu muncul kembali. Selamati diri, setiap kali Anda merasa bisa mengontrol diri Anda.
Jika masih merasa tak terkontrol, ulangi langkah-langkah sebelumnya atau tinggalkan sama sekali. Jika apa yang sudah dilakuakn tidak juga berjalan, pulanglah dan coba sekali lagi di rumah dengan atau tanpa pasangan Anda.
Ulangi cara ini berkali-kali. Karena dari pengalaman ini akan bekerja pada mereka yang sangat-sangat cemburu. Mungkin butuh seminggu, sebulan, atau bahkan berbulan-bulan untuk membuat Anda merasa lebih baik. Jangan pernah menyerah. Tetap tuliskan perasaan Anda hingga merasa tidak perlu 'latihan mental' lagi.
Setelah Anda melatih 'otak' untuk melawan pikiran konyol dengan logika Anda. Ini adalah bagaimana otak orang normal bekerja. Jika ada alasan yang sah untuk cemburu, maka car aini akan menyaring pemikiran itu. Jadi jangan panik, Anda tidak akan tiba-tiba tidak melihat ancaman nyata. Anda hanya akan berhenti sebentar lalu akan melihat apa yang tidak terlihat. (askmen.com)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Mengapa Fun Run Kini Jadi Senjata Ampuh Tanamkan Empati pada Generasi Muda?
-
7 Tips agar Cepat Tidur di Malam Hari, Terbukti Efektif
-
Ini 4 Zodiak Paling Beruntung Besok 16 November 2025, Berkah Datang Bertubi-tubi
-
Souvenir Nikahan Boiyen Diungkap Tamu, Isinya Cuma Satu dan Cantik Banget
-
Rahasia Kulit Kenyal dan Bercahaya: Perawatan Sehari-hari yang Harus Dicoba
-
Cek Ramalan Shio 16 November 2025, Siapa yang Paling Beruntung Besok?
-
Pekerjaan Prestisius Rully Anggi Akbar, Suami Boiyen Beri Maskawin Bernominal Cantik
-
Contoh Soal TKA Bahasa Indonesia SMA, Lengkap dengan Jawaban
-
Kulit Kering di Usia 50-an? Coba 5 Bedak dengan Formula Melembapkan Ini
-
7 Rekomendasi Lulur di Indomaret untuk Angkat Daki dan Mencerahkan, Murah Meriah Dekat dari Rumah