Suara.com - Jadi juara kontes kecantikan adalah mimpi yang jadi nyata bagi sebagian besar perempuan. Demikian juga halnya dengan menjadi juara kontes Miss Transgender bagi kaum transgender.
Namun, nasib sial menimpa Jai Dara Latto, seorang transgender asal Skotlandia, Britania Raya, setelah ia dipaksa 'bangun dari mimpinya'. Mahkota Miss Transgender dilucuti darinya setelah kedapatan berpose foto memakai celana pendek lelaki, atau yang lazim disebut boxer.
Direktur Miss Transgender UK, Rachael Bailey, mengatakan Latto "bukan transgender tulen". Sebabnya, Bailey mendapat foto yang memperlihatkan Latto berpose mengenakan boxer.
Transgender 22 tahun asal Peeblesshire, Skotlandia itu pun langsung dilucuti gelarnya karena tidak menjalani hidupnya secara penuh sebagai perempuan. Gelar Miss Transgender UK ia sandang sejak bulan September tahun lalu.
Kini, Latto diminta menyerahkan mahkotanya kepada runner-up Miss Transgender, Daisy Bell (23).
Foto-foto yang membuat Latto batal menjadi Miss Transgender UK memperlihatkan dirinya sedang berlatih kebugaran di sebuah gym dengan kaos dan celana pendek. Ia difoto saat sedang melakukan syuting program dokumenter BBC, Miss Transgender.
Kendati Latto bersikeras bahwa dirinya adalah perempuan, Rachael Bailey mengatakan, tayangan dokumenter tersebut justru menampilkan Latto seperti lelaki gay (homoseksual).
Selain dilucuti mahkotanya, Latto juga diminta menyerahkan kembali hadiah yang diberikan kepadanya sebagai juara. Hadiahnya merupakan voucher bedah plastik gratis di India senilai 10.000 Poundsterling atau setara dengan Rp194 juta. (Metro)
Berita Terkait
-
Isa Zega Tolak Salat Berjamaah Gara-Gara Imam Perempuan di Lapas, Identitas Sebenarnya Mulai Terungkap
-
Syarat Berat! Begini Cara Pasukan Transgender AS Agar Tak Dipecat
-
AS Resmi Lakukan Pemisahan Anggota Militer Transgender, Larang Rekrutmen Baru
-
Larangan Transgender di Militer AS: Kontroversi Trump Berlanjut
-
Trump Teken Perintah Eksekutif Larang Atlet Transgender di Olahraga Wanita
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok