Suara.com - Mr. P yang tak terlalu besar dan tak terlalu kecil adalah ukuran ideal bagi laki-laki. Tapi sayangnya, ukuran penis dan vagina satu pasangan tak selalu cocok dengan sempurna.
Untuk mengetahui apakah penis bisa terlalu besar untuk organ intim pasangannya, dan apa yang harus dilakukan jika seorang perempuan berurusan dengan lelaki yang memiliki penis super besar, dokter kandungan Lauren Streicher MD., yang juga penulis buku "Sex Rx: Hormones, Health, and Your Best Sex Ever" membagi ilmunya pada kita semua.
Kabar baiknya, secara umum, sebagian besar vagina dapat menyesuaikan dengan semua bentuk dan ukuran penis.
"Mengingat gairah dan pelumasan yang tepat, vagina dapat memperluas dirinya agar sesuai penis ukuran apapun," kata Streicher.
Rasanya, kata dia, cukup langka jika perempuan di usia 20an dan 30an memiliki masalah dengan ukuran penis lelaki yang 'diberkahi'.
"Ini menjadi lebih umum pada seorang perempuan yang lebih tua, meskipun, hal ini biasanya terjadi karena kemungkinan perempuan tersebut memiliki masalah medis atau hormonal," katanya.
Namun ia mengaku ada beberapa pengecualian.
"Kadang-kadang, penis dapat terlalu besar untuk vagina perempuan. Dan jika itu terjadi, hal yang penting adalah Anda perlu mencari tahu mengapa hal itu terjadi-karena sebenarnya ini dapat diselesaikan," kata Streicher.
Ada dua alasan besar mengapa penis lelaki tampak terlalu besar. Pertama, Anda mungkin tidak mengalami rangsangan yang cukup.
"Jika seorang perempuan tidak terangsang, sangat mungkin mereka akan merasa kesakitan. Yang paling parah, itu bisa melukai atau membuat vagina berdarah, atau menyebabkan robekan" kata Streicher.
Untuk memperbaiki masalah ini, pastikan perempuan Anda dilumasi cukup baik sebelum penetrasi. Minta si dia untuk terlibat dalam beberapa foreplay yang serius sebelum tindakan utama, atau menggunakan pelumas agar Anda tidak mengalami sesuatu.
Kemungkinan lain adalah bahwa obat-obatan tertentu bisa membuat vagina sedikit dehidrasi-dan Anda mungkin tidak menyadarinya.
"Banyak pil KB dosis rendah menyebabkan kekeringan vagina, serta antihistamin dan perawatan kanker, seperti radiasi," kata Streicher.
Jadi, jika Anda terus kering di bagian vagina-bahkan jika lelaki Anda sudah melakukan foreplay yang cukup baik, periksakan diri dengan dokter Anda untuk melihat apakah salah satu obat yang Anda pakai dapat mengacaukan kehidupan seks Anda.
Selama Anda mengikuti saran di atas, Anda tidak tidak akan merasa penis lelaki Anda terlalu besar.
"Saya belum pernah menemui seorang pasien yang tidak berhasil melakukan hubungan intim setelah mengambil langkah-langkah yang tepat untuk mengatasi masalah," kata Streicher.(womenshealthmag.com)
Berita Terkait
-
Kulit Penis Kering? Kenali 5 Penyebab dan Solusinya
-
Penis Pria Paruh Baya Bengkok dan Memar Usai Berhubungan Seks, Ini Penjelasan Dokter
-
Foto Penis Pasien yang Koma, Dokter di Australia Didenda Hingga Ratusan Juta
-
Sadis! Pria Dibantai Tetangga, Alat Kelamin Dimutilasi di Dekat Stasiun Palam
-
Operasi Memperbesar Penis Tanpa Lisensi Selama 20 Tahun, Dokter Gadungan Ditangkap
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- Beda Biaya Masuk Ponpes Al Khoziny dan Ponpes Tebuireng, Kualitas Bangunan Dinilai Jomplang
- Owner Bake n Grind Terancam Penjara Hingga 5 Tahun Akibat Pasal Berlapis
- 5 Link DANA Kaget Terbaru Bernilai Rp 434 Ribu, Klaim Sekarang Sebelum Kehabisan!
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
Pilihan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
Terkini
-
Mulan Jameela Punya Anak Berapa? Bahagia Hadiri Wisuda Putranya di Jepang
-
5 Rekomendasi Bedak Gatal untuk Dewasa, Sudah Ditinjau Dokter
-
Ustaz Yusuf Mansur Dulu Mondok di Mana? Viral Buka Jasa Kirim Doa Online Berbayar
-
Berapa Gaji dan Kontrak Patrick Kluivert di Indonesia? Gagal Bawa Timnas Lolos Piala Dunia
-
Arti Kata Amour Sans Fin, Tulisan di Tas Souvenir Nikahan Amanda Manopo Jadi Sorotan
-
Akun Instagram Ma Ning Apa? Wasit Kontroversial yang Pimpin Laga Timnas vs Irak
-
7 Tanda Water Heater Bermasalah, Waspada untuk Hindari Petaka
-
Fenomena Gray Divorce, Ini 7 Alasan Pasangan Usia Senja Pilih Berpisah
-
Makna Baru Hunian Modern: Ada Ruang untuk Iman, Kebersamaan, dan Kedamaian
-
Iklan di TV Kini Makin Canggih: Bisa Tertarget Sesuai Profil Penontonnya