Suara.com - Ketika sebuah hubungan dijalani dengan nafsu yang mendominasi, tentu akan mempengaruhi hubungan Anda menjadi buruk. Anda akan kehilangan tujuan menjalani hubungan dengan kekasih, dan pada akhirnya mungkin akan mengambil keputusan yang salah.
Tak hanya itu, Nafsu juga akan membuat Anda berakhir dengan orang yang salah, terjebak dengan seseorang yang tidak pernah bisa memberikan kehidupan yang sebenarnya Anda inginkan.
Jadi sebaiknya, janganlah memulai hubungan dengan nafsu, karena ini akan menyebabkan masalah di kemudian hari. Sebagai manusia, kita mungkin tidak dapat mengatasi keinginan seksual, tapi sebenarnya hal ini sangat bisa dibatasi.
Yang perlu Anda lakukan adalah memastikan bahwa Anda tidak membiarkan keinginan atau nafsu yang mengatur hubungan atau keputusan Anda.
Berikut hal lain yang bisa terjadi jika Anda hanya mementingkan nafsu.
1. Akan ada gairah tapi tak ada stabilitas dalam hubungan
Salah satu hal yang baik dalam hubungan adalah stabilitas. Jadi, hanya karena kehidupan kamar tidur Anda sempurna, bukan berarti stabilitas dalam hubungan Anda juga baik. Periksalah apakah Anda berdua akur bahkan dalam keadaan buruk sekalipun.
2. Fokus pada penampilan luar
Kadang-kadang, Anda mungkin terbawa oleh penampilan atau kecantikan pasangan. Selama berbulan-bulan atau bahkan bertahun-tahun, Anda mungkin akan terpesona hanya karena penampilan luarnya. Ini adalah contoh dimana nafsu mendefinisikan hubungan Anda. Nah, ketika kecantikan dan penampilan memudar, Anda tak lagi memiliki perasaan seperti dulu. Tidak akan ada jaminan untuk hubungan seperti itu.
3. Fokus pada hasrat seksual saja
Setiap kali bersama pasangan, Anda cenderung tanpa lelah membuat diri Anda dan dia bahagia di kamar tidur. Dan hanya itu yang Anda lakukan. Anda jarang membahas tentang hal-hal penting lainnya atau bidang kehidupan lain yang sebenarnya membutuhkan banyak perhatian. Ini adalah salah satu pertanda bahwa nafsu mengatur hubungan Anda.
Terjadi argumen saat Anda menyentuh hal lain selain seks. Jika Anda berdua tidak berada pada pemikiran yang sama, dalam setiap aspek lain kecuali bersenang-senang, maka tidak akan ada pertumbuhan dalam hubungan.
4. Malu memberitahu rahasia
Bila Anda berada dalam hubungan yang penuh nafsu dan masih takut menunjukkan sisi rahasia Anda dengan pasangan, maka Anda harus bertanya-tanya apakah itu adalah hubungan sehat.
Berita Terkait
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
Terkini
-
5 Rekomendasi Sepatu Promo Black Friday 2025 di Mal, Diskon Besar-besaran
-
5 Rekomendasi Sepatu Lari yang Ada Carbon Plate untuk Race Day
-
3 Shio dengan Keberuntungan Besar 24-30 November 2025, Kamu Salah Satunya?
-
5 Rekomendasi Bedak Padat Mengandung Skincare Anti Aging
-
Rangkaian Skincare yang Bagus dan Murah untuk Guru Usia 40-an
-
5 Zodiak Paling Beruntung 24-30 November 2025, Intip Hari Hokimu!
-
Tiga Negara Jadi Destinasi Liburan Favorit Warga Indonesia di 2025, Jepang Masih Nomor Satu
-
Budaya Street Dance Mendunia, Jakarta Siap Jadi Panggung Besar Para Dancer Asia
-
5 Sepatu Lari Paling Nyaman untuk Kaki Lebar dan Badan Gemuk, Harga Terjangkau
-
5 Shio Paling Hoki 23 November, Mulai dari Karier, Keuangan, dan Asmara