Suara.com - Saat ini mungkin Anda merasa sudah bekerja cukup lama, mengenal perusahaan dan semua rekan kerja hingga atasan namun Anda merasa belum mendapatkan kesempatan untuk promosi dan meningkatkan jenjang karier Anda di perusahaan.
Sebelum Anda memutuskan untuk menyerah kemudian pindah ke perusahaan yang lain, coba cermati 5 langkah berikut ini.
Ciptakan sikap yang positif di tempat kerja
Jika saat ini Anda kerap mengeluh dan membicarakan keburukan dari perusahaan hal ini tentunya akan menarik perhatian atasan dan rekan kerja Anda, namun bukan perhatian yang positif lebih kepada negatif. Untuk itu ciptakan sikap yang positif dan tentunya mendukung terhadap perusahaan Anda, dengan demikian Anda pun akan mendapatkan perhatian yang tepat dan bisa menjadi kandidat yang potensial untuk mendapatkan promosi di saat yang tepat.
Ikuti kegiatan di luar kantor
Kegiatan yang satu ini nampaknya memang kurang cocok dan menyenangkan bagi karyawan yang pemalu dan introvert, namun demikian luangkan waktu Anda untuk mengikuti kegiatan di luar kantor sebisa mungkin, dengan demikian atasan dan rekan kerja lainnya bisa mengenal Anda lebih jauh, dan dari percakapan yang ada bisa jadi tawaran untuk promosi akan datang untuk Anda.
Jauhkan politik kantor
Ada kalanya beberapa rekan kerja yang menebar beberapa isu politik kantor dan isu negatif lainnya kepada rekan kerja lainnya, jika Anda ingin mendapatkan peluang promosi dari perusahaan, upayakan untuk menghindari kebiasaan negatif dari ajakan beberapa rekan kerja Anda, dan membicarakan persoalan kantor dengan beberapa rekan kerja. Fokuskan diri Anda hanya kepada pekerjaan dan selalu tanamkan sifat yang positif di kantor.
Berikan solusi bukan masalah
Ketika hampir sebagian besar rekan kerja Anda mengeluh tentang masalah serta persoalan yang adai di tempat kerja, coba tawarkan beberapa solusi yang bisa membantu dan tentunya meringankan tugas atasan Anda. dengan demikian Anda bisa tampil lebih menonjol di antara karyawan lainnya dan memudahkan perusahaan untuk menentukan promosi yang ideal.
Tentukan target
Jika Anda ingin meningkat karir di tempat kerja saat ini, pastikan dengan jelas Anda mengetahui dan telah memilih pekerjaan seperti apa yang ingin Anda kejar. Pelajari semua tugas serta pekerjaan yang ada saat ini dan lihat seperti apa atasan atau pihak-pihak terkait yang bertanggung jawab dengan pekerjaan atau posisi yang sedang Anda incar.
| Published by Karirpad.com |
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
13 Ide Kostum Hari Pahlawan 2025, Dari Soekarno hingga Gundala Putra Petir
-
5 Pelembap Mengandung Vitamin C Bagi yang Ingin Hempas Flek Hitam, Bikin Wajah Cerah
-
Hari Pahlawan 2025 Apakah Tanggal Merah? Cek Jawaban Resminya di Sini!
-
5 Cushion Mengandung SPF yang Cocok untuk Usia 30-an, Bantu Cegah Penuaan
-
7 Pilihan Eyeshadow Lokal yang Sudah BPOM: Harga Terjangkau dan Aman
-
7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
-
5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
-
Rahasia Kuah Medok dan Bening: 6 Resep Soto Ayam Khas Nusantara
-
Tujuh Parfum Premium dengan Aroma Lokal yang Kuat dan Karakter Berbeda-Beda
-
Menu Harian Favorit: 3 Variasi Resep Ayam Kecap yang Lezat dan Gampang