Suara.com - Perancang busana pengantin Tina Andrean yang sudah malang melintang di dunia fesyen selama 30 tahun, makin melebarkan sayapnya dengan menciptakan label batik ready to wear yang dinamakan Heritage Culture by Tina Andrean.
Label yang sudah satu tahun berdiri ini hadir dengan karakter elegan dan modern, serta sentuhan etnik dan chic.
Menurut Tina, label yang mengangkat kain batik dari berbagai daerah ini memang ditujukan bagi perempuan karier dan kaum muda. Fesyennya bisa digunakan untuk keseharian, baik untuk acara formal maupun nonformal.
"Untuk koleksi terbaru ini saya lebih menonjolkan daya pakai yang tinggi. Saya ingin setiap gaun yang dipakai bisa dipadupadankan. Misalnya gaun batik pendek dengan bolero warna polos," ungkapnya dalam konferensi pers yang diadakan di The Hermitage Menteng Hotel, Jakarta Pusat, Senin (16/1/2017).
Sebanyak 30 koleksi baru dihadirkan yang terdiri dari gaun cocktail dengan panjang selutut yang tersedia dalam enam rancangan berbeda yakni sleeveless, asimetris cap, short cap sleeves, dan asimetris bustier.
Adapula gaun semi formal, terdiri dari dua pieces jaket pendek, yang bisa dilepas dalam warna-warna cerah. Koleksi ini sangat cocok dikenakan untuk acara-acara santai.
Tina juga menghadirkan gaun cheongsam. Gaun kerah khas Shanghai ini cantik dipadupadankan dengan rok modern elegan. Dengan paduan warna-warna cerah seperti pink dan merah, biru kehijauan dan floral besar hingga hitam dan oranye. Gaun cheongsam hadir dalam dua tipe yaitu knee length dan long dress.
Bagi Anda yang ingin tampil elegan dalam berbagai acara formal, Tina merancang gaun dua pieces yang terdiri dari jaket lengan panjang dan sackdress yang bisa di padukan sesuai selera.
Terakhir, gaun malam berbahan katun yang dipadukan dengan border dan lace membuat penampilan Anda makin elegan. Sentuhan warna kuning, biru electric, merah ruby, hingga soft pink hadir menambah daya tarik.
Di koleksinya kali ini, Tina menggunakan berbagai batik tulis yang memiliki karakter khas dan berbeda satu sama lain, seperti batik Betawi, Pekalongan, Solo serta Yogyakarta.
"Saya berusaha untuk membuat bahan yang sangat nyaman. Batik-batik tadi sayang padukan dengan katun yang bisa dipakai di siang hari. Serta sutera bisa dikenakan kalau ingin kelihatan luxury," ungkap dia.
Seluruh koleksi terbaru Heritage Culture by Tina Andrean akan dijual dengan harga Rp5,9 juta - Rp18,9 juta. (Dinda)
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
5 Rekomendasi Bedak untuk Menyamarkan Hiperpigmentasi Usia 45 Tahun ke Atas
-
6 Rekomendasi Moisturizer Jepang Paling Efektif untuk Kulit Lembap dan Kenyal
-
Bounce Street Asia Bintaro Resmi Dibuka: Destinasi Wajib Keluarga Muda untuk Gaya Hidup Aktif
-
6 Shio Mendapatkan Keberuntungan Finansial 27 Januari 2026, Kamu Termasuk?
-
Momen Langka: Tiga Pemimpin Sakya Dunia Pimpin Doa Bersama untuk Perdamaian Indonesia
-
Nikita Willy dan Indra Priawan Bagikan Tips Berpakaian Cerdas untuk Keseharian dan Traveling
-
Rangkaian Skincare Skintific untuk Hempas Flek Hitam dan Kerutan Usia 50 Tahun
-
Tiket Kereta Lebaran 2026 Kapan Dibuka? Cek Jadwal Pemesanan dan Tanggal Keberangkatan
-
Terpopuler: Shio yang Beruntung di Pekan Terakhir Januari, Harga Tiket Kereta Lebaran 2026
-
Bukan Sekadar Koleksi: Collectible Card Bisa Jadi Media Belajar dan Bermain