Suara.com - Kebanyakan perempuan menyukai hal romantis yang dilakukan oleh kekasihnya. Namun tidak dengan perempuan ini. Ia malah tak menyukai hal romantis yang dilakukan oleh gebetannya.
Melansir laman Worldoffbuzz, untuk mendapatkan hati sang perempuan, lelaki ini membeli boneka beruang setinggi 2,5 meter yang harganya mencapai 10.000 yuan atau sekitar Rp20 juta dan meletakkannya di dalam mobil.
Dengan mengendarai mobil Porsche, lelaki tersebut menuju ke kampus perempuan tersebut. Sesampainya di sana, ia langsung menemui perempuan incarannya sambil mencengkeram boneka beruang.
Di tengah kerumunan para mahasiswa, kemudian lelaki itu kemudian menyatakan cintanya ke perempuan tersebut.
Sayangnya, perempuan itu malah menolaknya. "Aku suka boneka beruang, tapi aku tidak menyukaimu," jawab sang perempuan.
Alhasil dengan rasa kecewa, lelaki itu kembali ke mobilnya bersama dengan boneka beruang yang ia beli.
Untuk diketahui, menurut Net Ease lelaki tersebut merupakan salah satu "fu'erdai" Cina yang terkenal. Fu'erdai merupakan generasi kedua Cina orang kaya.
Walaupun telah ditolak, kisahnya menjadi viral di WeChat dan Weibo. Namun, ada versi lain dari kisah ini yang menyatakan bahwa perempuan itu membawa pergi boneka beruang sementara pria itu kembali ke mobil Porsche-nya sendirian.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Arab Saudi Tawarkan Pengalaman Wisata Baru: Dari Kekayaan Budaya hingga Hiburan Kelas Dunia
-
Bisnis Kuliner Tumbuh Pesat, Chef Jerry Andrean: Konsistensi Bahan Baku Jadi Kunci untuk Bertahan
-
7 Bedak Padat Ringan untuk Usia 40 Tahun ke Atas yang Bikin Kulit Sehat
-
8 Rekomendasi Sepatu Terbaik untuk Pekerja Aktif dari Merek Lokal hingga Luar
-
4 Foundation dengan Formula Anti Aging, Cocok Dipakai Usia 40 Tahun ke Atas
-
7 Body Lotion untuk Memutihkan di Indomaret, Harga Murah Meriah
-
5 Rekomendasi Sepatu Lari yang Empuk dan Ringan untuk Pemula
-
Link Download Logo Hari Guru Nasional 2025 Kemendikdasmen, Versi Berwarna dan Hitam-Putih
-
5 Rekomendasi Warna Lipstik untuk Bibir Pucat agar Tampak Lebih Segar
-
Promo Superindo Hari Ini: Katalog Diskon Terbaru 14-16 November 2025 Minyak hingga Popok