Suara.com - Nasi goreng kebuli punya begitu banyak penggemar, apalagi saat disajikan hangat bersama daging kambing yang lezat dan kaya bumbu, siapapun pasti ketagihan.
Jika Anda termasuk salah satu penggemar nasi goreng kebuli, restoran bernama Abu Lahap, yang berada di kawasan Kemang, Jakarta Selatan ini tak boleh terlewatkan.
Tak seperti nasi goreng kebuli pada umumnya, Abu Lahap menyajikan nasi kebuli yang cukup berbeda dengan paduan dabba. Penasaran seperti apa? Suara.com pun menyambangi restoran yang sudah berdiri selama sembilan bulan tersebut.
Muhammad Iqbal, pemilik Abu Lahap menjelaskan, untuk saat ini, restorannya memang hanya menyajikan dua spesialisasi menu yang bisa dipesan oleh para pembeli. Alasannya, kata dia, jika terlalu banyak varian menu, dikhawatirkan justru tidak akan bertahan lama.
"Konsep menunya kita bikin speciality aja. Orang dateng ke Abu Lahap, ya memang untuk nyobain menu itu. Biar bisa long last juga. Meski nantinya kita kreasiin menu baru, penginnya nggak jauh-jauh dari situ," ujar lelaki berusia 25 tahun ini.
Meski hanya ada dua menu, yakni nasi goreng kebuli dan nasi goreng gulai, Anda penyuka hidangan kambing, tetap bisa menikmati dua menu unggulan dari Abu Lahap ini. Ini dikarenakan, kata Iqbal, daging kambing yang disajikan di Abu Lahap sangat lembut, tidak bau dan masih sangat segar.
Tak heran jika jam makan siang tiba, banyak pengunjung yang antre untuk mendapatkan dua menu ini di Abu Lahap. Suara.com pun tak ketinggalan untuk ikut mencicipi dua menu tersebut.
Nasi goreng kebuli dan nasi goreng gulai dimasak dengan bumbu yang berbeda. Namun, keduanya benar-benar pas di lidah, aroma dan bumbunya pun tidak terlalu menyengat. Nasi goreng kebuli berwarna lebih gelap dibandingkan nasi goreng gulai yang kekuningan.
Baca Juga: Perusahaan Rusia Buat iPhone X Berlapis Emas, Minat?
Dabba dan Sambal Matah Bikin Beda
Kedua nasi goreng ini juga disajikan dalam piring alumunium khas Timur Tengah. Jika biasanya, nasi goreng disajikan bersama potongan daging kambing, tidak demikian di Abu Lahap. Di sini, Anda bisa menikmatinya bersama dabba.
"Dabba merupakan daging kambing hasil racikan kami sendiri, yang resepnya sebenarnya sudah turun temurun, resep keluarga yang disempurnakan. Dabba dipresto dengan waktu yang cukup lama, 2-3 jam, bersama rempah-rempah, lalu dibakar menggunakan teflon," jelas Iqbal.
Dabba memang begitu sangat menggoda, terbuat dari potongan kambing muda yang masih terlihat beberapa potongan tulang iga dan paha yang lezat. Dagingnya memang sangat empuk, sehingga Anda tak memerlukan usaha keras untuk memotongnya. Belum lagi dengan bumbunya yang kaya meresap hingga ke dalam.
Kedua hidangan favorit ini, juga disajikan bersama sambal matah yang sangat segar dan pedas, untuk menambah kelezatan Anda saat bersantap. Porsinya pun juga cukup mengenyangkan dan hanya dijual Rp48 ribu per porsi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Asam Urat Kumat Bikin Nyeri Sendi, Coba Resep Ramuan Daun Kumis Kucing Ini
-
5 Face Wash Mengandung Salicylic Acid, Hempaskan Kulit Berjerawat Membandel
-
2 Cara Merebus Daun Bidara untuk Turunkan Kadar Kolesterol Jahat
-
Shampo Kuda untuk Manusia, Benarkah Aman? Diklaim Ampuh Memanjangkan Rambut
-
Air Fryer Vs Microwave Mana yang Lebih Hemat Listrik? Cek 5 Rekomendasi Watt Rendah
-
4 Fakta Buba Tea Bali yang Viral Jual Matcha Infus, Harga Mulai Rp190 Ribu
-
5 Pilihan Teh Herbal yang Ampuh Turunkan Kadar Kolesterol, Mulai dari Rp20 Ribuan
-
Inspirasi Kado Nikah 2026: Rekomendasi Hadiah Unik yang Berkesan
-
Gonta-ganti Sunscreen, Apakah Berbahaya? Simak Penjelasan Dokter Spesialis Kulit
-
Cara Jitu Memilih Concealer: Temukan yang Terbaik untuk Kulit Anda