Suara.com - Mengucap janji suci sehidup semati dengan laki-laki bukan yang pertama kali dilakukan Meghan Markle kepada Pangeran Harry. Sebelumnya, ada lelaki lain yang membuat bintang Suits ini rela berjanji di hadapan Tuhan. Laki-laki itu adalah mantan suaminya Trevor Engelson.
Trevor Engelson kini menjadi sosok yang banyak membuat orang penasaran. Siapa sebenarnya mantan suami Meghan itu? Untuk mengetahui lebih jauh, inilah fakta-fakta tentang Trevor Engelson yang dilansir dari Goodhouskeeping, Kamis (24/5/2018).
1. Seorang produser film
Trevor Engelson bekerja sebagai produser film dan manajer bakat di Los Angeles. Film-film produksinya antara lain 9/11 Remember Me, License to Wed, dibintangi oleh Robin Williams, dan Mandy Moore tahun 2009.
Baru-baru ini, dia telah mengambil proyek-proyek televisi. Ia mendirikan rumah produksi dan manajemen yang dinamakan Underground pada 2001.
2. Lulusan Universitas Southern California
Engelson lahir dan dibesarkan di Great Neck, di mana dia lulus dari Great Neck North High School. Setelah itu ia pindah ke California dan lulus dari Annenberg School jurusan Komunikasi dan jurusan Jurnalisme di Universitas Southern California.
3. Jauh lebih tua dari Meghan
Bila dengan Pangeran Harry, Meghan lebih tua 3 tahun, yang mana Meghan berusia 36 tahun dan Harry 33, tetapi dengan Travor, jarak usia mereka terpaut 5 tahun lebih tua sang mantan suami yang berusia 41 tahun. Ia lahir di Great Neck, New York pada 23 Oktober 1976.
4. Pertemuan, pacaran, dan menikah dengan Meghan
Engelson dan Meghan bertemu pada 2004, dan kemudian menjalin hubungan selama 7 tahun. Kemudian mereka menikah pada 2011 di Jamaica Inn Ocho Rios, Jamaika. Pernikahan yang mengundang sekitar 100 orang itu digelar selama 4 hari berturut-turut.
5. Pernikahan dengan Meghan
Foto-foto pernikahan mereka pada 10 September 2011 menunjukkan upacara singkat dan santai. Untuk hari besarnya, kala itu Meghan mengenakan gaun tanpa tali, dan Engelson tampil sederhana dengan kemeja berkancing putih. Setelah menikah mereka tinggal di daerah Hollywood's Sunset Strip.
6. Perceraian
Pernikahan Engelson dan Meghan berlangsung singkat, hanya dua tahun. Alasan di balik perceraian mereka tidak jelas. Beberapa sumber menyebut perceraian mereka terjadi, karena hubungan jarak jauh saat Meghan meninggalkan Los Angeles dan pergi ke Toroto demi karier. Tapi di pengadilan pernikahan mereka terjadi karena alasan ketidakcocokan.
7. Pacar Engelson setelahnya
Setahun setelah perceraian, beberapa tabloid mengaitkan Engelson dengan bintang Baywatch Charlotte McKinney (24). Tetapi sang produser saat ini berpacaran dengan pakar gizi Tracey Kurland, berdasarkan lapor Daily Mail. Mereka sudah berpacaran lebih dari setahun sekarang.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Penculik Bilqis Sudah Jual 9 Bayi Lewat Media Sosial
-
Bank BJB Batalkan Pengangkatan Mardigu Wowiek dan Helmy Yahya Jadi Komisaris, Ada Apa?
-
Pemain Keturunan Jerman-Surabaya Kasih Isyarat Soal Peluang Bela Timnas Indonesia
-
Laurin Ulrich Bersinar di Bundesliga 2: Makin Dekat Bela Timnas Indonesia?
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
Terkini
-
Melangkah di Lembah Baliem: Trekking Menyusuri Keindahan Alam Papua
-
5 Pilihan Maskara Waterproof yang Wudhu Friendly, Tak Khawatir saat Salat
-
4 Rekomendasi Body Lotion Pria untuk Mencerahkan Kulit Belang dan Melembapkan
-
Profil B.M Diah: Tokoh Pers dan Pahlawan yang Selamatkan Draf Asli Teks Proklamasi
-
4 Sepatu Lokal Sekelas Adidas untuk Kegiatan Sehari-hari, Murah tapi Berkualitas
-
Berapa Total Sanksi Adat yang Diberikan ke Pandji Pragiwaksono? Segini Kisarannya
-
4 Rekomendasi Jam Tangan Outdoor Terbaik untuk Berpetualang, Fitur Lengkap Ada GPS
-
7 Cara Cerdas Memutar Uang Rp1 Juta agar Bisa Berkembang
-
7 Rekomendasi Tinted Sunscreen Lokal untuk Tutupi Bekas Jerawat dan Flek Hitam
-
5 Parfum Lokal Pria dengan Aroma Woody Terbaik, Cocok Dipakai untuk Acara Malam Hari