Suara.com - Siapa yang berani membantah keindahan dan eksotisme Danau Toba? Inilau danau terbesar di Indonesia yang selalu mampu menarik perhatian wisatawan.
Minggu (4/11/2018), pesona Danau Toba bisa dinikmati di Car Free Day (CFD) Jakarta, termasuk Tari Tortor. Menurut Staf Khusus Menteri Bidang Komunikasi dan Media Kementerian Pariwisata, Don Kardono, kemeriahan bakal tersaji di CFD Jakarta, akhir pekan nanti.
“Pasti seru, karena sejumlah kegiatan akan digelar. Apalagi yang kita bawa Danau Toba. Salah satu destinasi prioritas Indonesia yang memiliki reputasi mendunia,” paparnya, Selasa (30/1/2018).
Salah satu kegiatan yang menurut Don tidak bisa dilewatkan adalah Tortor, tarian tradisional Suku Batak.
“Nah, salah satu bagian paling seru dalam Car Free Day Danau Toba ini adalah Tari Tortor. Tarian ini akan dilakukan secara flashmob. Ini akan menarik,” katanya.
Dahulu Tortor hanya ada dalam kehidupan masyarakat suku Batak yang berada di kawasan Samosir, kawasan Toba, dan sebagian kawasan Humbang. Namun kemudian, budaya ini makin dikenal luas.
Sebelumnya, tarian ini biasa digunakan pada upacara ritual yang dilakukan oleh beberapa patung yang terbuat dari batu yang sudah dimasuki roh, kemudian patung batu tersebut akan 'menari'.
Sekarang, Tari Tortor menjadi sebuah seni budaya bukan lagi menjadi tarian yang lekat hubungannya dengan dunia roh. Seiring dengan berkembangnya zaman, Tortor merupakan perangkat budaya dalam setiap kehidupan adat suku Batak.
“Siapa pun yang ada di Car Free Day, akan kita ajak untuk mengikuti flashmob Tari Tortor. Keseruan ini akan kita ciptakan bagi siapa saja. Kita mengundang mereka memeriahkan acara ini,” ajak Don.
Baca Juga: Demi Danau Toba, 28 Oktober AirAsia Buka Rute Malaysia-Silangit
Namun, tidak hanya Tari Tortor yang akan ditampilkan. Ada agenda budaya lain, seperti Tari Embas Tandok, Tari Marpangir, Lompat Batu dengan Tari Baluse atau Tari Perang.
Menteri Pariwisata, Arief Yahya, mengaku sangat senang dengan kegiatan ini, sebab semakin memperkenalkan Danau Toba.
“Danau Toba adalah destinasi prioritas di Indonesia. Salah satu andalan untuk menyumbang wisatawan mancanegara. Pesona tersebut yang akan dibawa ke Car Free Day di Jakarta. Jadi jangan sampai lewatkan. CFD Pesona Danau Toba hadir Minggu pagi, pukul 07:00 – 11:00 di Park and Ride, Jalan MH Thamrin No.10, Jakarta Pusat, atau di samping Sari Pan Pacific Hotel. Pastikan kalian kesana,” katanya.
Berita Terkait
-
5 Fakta di Balik Video Viral Anggota DPRD Langkat Pesta di Kapal Mewah Danau Toba
-
Viral! Pemancing Dapat Ikan Mas Jumbo di Danau Toba Tapi Tak Boleh Dibawa Pulang, Ada Apa?
-
3 Hidden Gem di Sumatera Utara: Cocok Buat Pelarian Singkat dari Rutinitas
-
Emak-Emak Nyaris Adu Jotos di CFD, Iron Man Jadi Penyelamat
-
HUT TNI 5 Oktober, CFD Jakarta Tetap Digelar
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Krim Apa yang Cepat Menghilangkan Flek Hitam? Ini 5 Rekomendasinya
-
6 Lulur Mandi Murah untuk Mencerahkan Kulit, Harga Mulai dari Rp18 Ribuan Saja
-
5 Pilihan Lip Balm SPF untuk Lindungi Bibir saat Upacara Hari Pahlawan, Harga Terjangkau
-
5 Serum Vitamin C Terbaik untuk Meratakan Warna Kulit di Usia 30 Tahun, Bye Kulit Kusam!
-
Mengenang Antasari Azhar: Dari Jaksa Tegas hingga Ketua KPK di Era SBY yang Kontroversial
-
4 Shio Paling Hoki Secara Finansial Hari Ini: Rezeki Mengalir Deras!
-
5 Pilihan Sampo Hijab untuk Atasi Rambut Rontok dan Ketombe, Mulai Rp19 Ribuan
-
9 Inspirasi Outfit Hari Pahlawan Simpel untuk Acara Kantor, Sat Set Anti Ribet
-
Dari K-Drama ke Destinasi Nyata: Korea Travel Fair 2025 Hadirkan Pengalaman Wisata Autentik
-
Siapa Khamozaro Waruwu? Hakim Tipikor Medan yang Diteror dan Rumah Terbakar Saat Tangani Kasus Besar