Suara.com - Perut six packs alias berkotak 6 adalah dambaan banyak lelaki, seperti halnya perempuan bermimpi punya perut rata. Tak mudah memang, karena diperlukan kombinasi antara olahraga yang membakar lemak, nutrisi berkualitas, dan olahraga khusus otot perut.
Dilansir dari laman Men's Health, founder Famous Woodshed gym di Melbourne, Sam Wood, mengatakan bahwa untuk memiliki perut six packs, Anda harus melakukan olahraga yang melatih perut dengan empat cara, yaitu melenturkan batang tubuh, mengangkat kaki, memutar batang tubuh, dan menahan batang tubuh terhadap resistensi.
Satu lagi, pastikan juga bahwa perut atas, bawah, samping, dan dalam, semuanya terlatih. Dan inilah rutinitas latihan yang perlu dilakukan:
1. Tambah porsi latihan interval intesitas tinggi
Latihan interval intensitas tinggi (HIIT) adalah cara yang sangat baik untuk menghilangkan lemak berlebih di bagian tubuh tertentu. Latihan ini memiliki efek metabolik yang sangat baik karena menjaga tubuh untuk terus membakar lemak, bahkan setelah sesi latihan selesai.
2. Kurangi asupan karbohidrat
Meski karbohidrat bukanlah musuh, namun hindari mengonsumsinya secara berlebihan. Perut six packs tidak bisa didapat jika Anda tak memerhatikan pola makan dan tidak berusaha mengurangi karbohidrat olahan dan gula rafinasi.
3. Diet 16:8
Artinya, Anda disarankan mengonsumsi makanan alami bernutrisi selama 8 jam per hari dan puasa pada 16 jam sisanya. "Ini adalah cara untuk mencegah kebiasaan ngemil, terutama ngemil di tengah malam yang menjadi musuh utama perut six packs," kata Wood.
4. Istirahat dari olahraga
Tak perlu ngoyo dengan terus-terusan berolahraga. Karena faktanya, kurang istirahat bisa merusak kerja hormon dan membuat pembakaran lemak dalam tubuh tidak berjalan efisien. Luangkan satu hari istirahat setiap minggunya di tengah rutinitas olahraga.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Kapan Batas Akhir Bayar Utang Puasa Ramadan 2025, Simak Jadwalnya untuk Umat Muslim!
-
5 Salep Apotek untuk Pudarkan Keloid, Cocok untuk Bekas Luka Pascaoperasi
-
3 Lipstik Viva Mulai Rp18 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Tampak Awet Muda
-
3 Rekomendasi Susu Khusus untuk Pasien Kanker, Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau
-
Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
-
4 Sepatu Lari Hoka Selain Clifton yang Nyaman dan Responsif untuk Berbagai Kebutuhan
-
Kekayaan Tommy Soeharto dan Tata Cahyani, Kompak Nikahkan Darma Mangkuluhur