Suara.com - Barbie Bertubuh Sekekar Ade Rai, Yeon Woo Jhi Sebut Alasan Jadi Binaragawan.
Kontras dengan wajahnya yang imut ala Barbie, Yeon-woo Jhi punya tampilan tubuh yang super kekar laiknya Ade Rai.
Ya, Yeon-woo Jhi adalah seorang binaragawan perempuan yang telah mengantongi banyak gelar.
Karena penampilannya yang begitu kontras antara wajah dan perawakan, Yeon-woo Jhi kini menjadi selebriti internet dan mendapat julukan sebagai "Muscle Barbie" atau barbie berotot.
Yeon-woo Jhi kini berusia 34 tahun. Ia mengaku pernah sangat kurus dan lemah. Ia juga pernah menderita masalah gangguan panik dan berjuang untuk mengatasi fobia sosial.
"Saya sangat kurus dan lemah sebelum mulai berolahraga, tetapi saya benar-benar ingin memiliki otot besar," kata Yeon-woo Jhi dalam sebuah wawancara pada 2017 dengan Oxygen Magazine.
Semuanya berubah belasan tahun lalu ketika Yeon-woo Jhi mulai pergi ke gym di dekat rumahnya.
Yeon-woo Jhi mengaku sering melakukan latihan fisik dan ingin menghilangkan rasa tidak berdaya dalam dirinya.
Tapi siapa sangka, ia semakin percaya diri dan berani tampil di berbagai kompetisi binaraga. Ia lalu berhasil memenangkan kompetisi binaraga pertama yang ia coba dan hal tersebut menginspirasinya untuk bekerja lebih keras lagi.
Baca Juga: 5 Pesona Sepupu Bule Zaskia Sungkar, Bak Boneka Barbie Hidup
"Pada awalnya, itu hanya hobi sederhana, tetapi pada 2010, saya ditantang untuk berpartisipasi dalam Kompetisi Binaraga Nasional Korea. Saya menang juara pertama, jadi saya terus berkompetisi."
Yeon-woo Jhi kemudian tampil sebagai pemenang dalam kompetisi Arnold Classic Europe Amateur pada 2013, dan menjadi binaragawan profesional pada 2015.
Meski sudah berkompetisi lebih dari 10 tahun, tapi ketenaran Yeon-woo Jhi baru ia dapat beberapa tahun ke belakang.
Foto-foto wajahnya yang sangat cantik dengan tubuh yang sangat kekar membuat banya orang tidak percaya dengan apa yang mereka lihat.
Tampilan unik Yeon-woo Jhi telah membuatnya sangat populer di Instagram dengan lebih dari 130.000 pengikut. Ia juga sangat sering tampil di TV negara asalnya, Korea Selatan. Dengan menjadi barbie bertubuh Ade Rai, ia cukup mencuri perhatian netizen di dunia maya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
Terkini
-
Tren Blog Personal Meningkat, Miharu Julie Jadi Sorotan Berkat Gaya Tulisannya
-
5 Rekomendasi Eye Cream yang Mengandung Retinol dan Peptide untuk Wanita Usia 30 Tahun ke Atas
-
5 Lip Tint Glossy yang Bikin Bibir Nampak Sehat Berkilau, Harga Mulai Rp20 Ribuan Saja
-
Terpopuler: Ruwet Drama Tumbler Hilang di KRL, Sepatu Adidas Diskon 60 Persen
-
Digital Jadi Senjata Utama, Mengubah Cara Anak Muda Memilih Rumah
-
5 Cara Bikin Usaha Kuliner Makin Moncer: Branding Sampai Pengiriman Super Cepat
-
5 Lipstik Transferproof Wardah untuk Berbagai Acara, Tahan Lama Meski Dipakai Seharian
-
Apa yang Harus Dilakukan Bila Terjadi Gempa? Ini Panduan Lengkap agar Tetap Aman
-
5 Sifat Red Flag Zodiak Gemini, Pantes Alyssa Daguise Bersyukur Anaknya Kelak Bukan Gemini!
-
Promo Indomaret 27 November - 10 Desember 2025, Cek Daftar Diskonnya di Sini!