Suara.com - Dunia musik internasional tengah dilanda duka. Penyanyi sekaligus aktris legendaris Hollywood, Doris Day, meninggal dunia pada Senin (13/05/2019) kemarin.
Doris Day dikenal luas berkat lagu ''Que Sera, Sera'' itu meninggal dunia pada usia 97 tahun. Doris Day mengembuskan napas terakhirnya di kediamannya di Carmel, California, Amerika Serikat. Ia diketahui meninggal karena menderita penyakit pneumonia atau paru-paru basah.
Kabar tersebut dimuat dalam keterangan resmi dari yayasan hewan milik Doris Day, yaitu Doris Day Animal Foundation. Yayasan menyebutkan Doris meminta tidak ada acara pemakaman maupun batu nisan.
Desainer Stella McCartney merespons berita Doris Day meninggal dengan cuitan di Twitter. ''Satu-satunya, wanita yang menginspirasi begitu banyak hal yang saya lakukan... Doris Day aku mencintaimu... Istirahatlah dengan damai.''
Sebagai informasi, Doris Day lahir pada 3 April 1922 di Cincinnati, Ohio, AS, dengan nama Doris von Kappelhof. Saat remaja, Doris ingin mengejar karir sebagai penari. Namun hal itu tak pernah terjadi karena ia mengalamai kecelakaan lalu lintas.
Sebagai bentuk pemulihan, Doris mulai bernyanyi di stasiun radio dan klub malam lokal. Karirnya di Hollywood mulai pun dimulai pada tahun 1947 ketika dirinya menjadi penyanyi band di Warner Bros pada sebuah pesta.
Doris Day dikenal sebagai wanita berambut pirang, punya senyum menawan dan memiliki suara contraltro yang mendayu-dayu.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
5 Rekomendasi Toner untuk Wajah Kusam, Bikin Kulit Lebih Cerah dan Glowing
-
5 Essence Toner Lokal yang Ampuh Menghidrasi Kulit Kering Kerontang, Kulit Lembap dan Kenyal
-
6 Shio yang Bakal Beruntung Secara Finansial pada Selasa 20 Januari 2026
-
5 Rangkaian Skincare Finally Found You untuk Wajah Cerah dan Glowing Setiap Hari
-
Inspirasi OOTD Imlek 2026: Intip Warna Keberuntungan Biar Hoki dan Cuan Melimpah di Tahun Kuda Api
-
3 Rekomendasi Hotel Bintang 5 di Bali dengan Fasilitas Lengkap
-
Kalpana Kochhar, Perempuan di Balik Arah Kebijakan Global Asia Selatan dan Tenggara
-
Imlek 2026 Berapa Hari Lagi? Cek Tanggal Libur dan Cuti Bersamanya
-
Intip Rangkaian Skincare Manohara, Ternyata Pakai Produk Lokal Harga Terjangkau
-
5 Rekomendasi Foundation Ringan yang Tidak Bikin Wajah Terlihat Tua dan Cakey