Suara.com - Bintang reality show Katie Price kembali mencari sensasi dan menyita ruang pemberitaan di media. Kali ini bukan karena ingin jadi penyanyi pemakaman seperti yang diberitakan terakhir, tapi sekarang dia ingin operasi plastik dengan taruhan nyawa.
Nggak mengada-ada, sumber mengatakan jika model yang akrab disapa Jordan ini sudah terlalu sering operasi plastik dan itu bisa membahayakan nyawanya.
Meski begitu, Katie Price yang sudah terobsesi operasi plastik tak mengindahkan saran itu. Kabarnya dia terbang ke luar negeri untuk melakukan operasi plastik rahasia di sana.
Mirror mengabarkan jika Katie 'hanya' berniat memperbaiki payudaranya yang kecil sebelah.
Sumber terdekat mengatakan implan payudaranya besar sebelah setelah melakukan operasi pembesaran dada tahun lalu. Operasi plastik pembesaran payudara itu telah dilakukan Katie sebanyak 10 kali.
Awalnya tak ingin melakukan operasi ini di luar negeri, tapi karena beberapa dokter sudah melarangnya untuk operasi lagi maka dia berlari mencari dokter lainnya.
Teman Katie juga mengatakan jika ia kembali melakukan operasi plastik maka akan berbahaya bagi nyawanya. Wanita 41 tahun itu terancam tewas.
"Dokter bedah plastiknya telah memperingatkannya bahwa dia butuh dua tahun lagi untuk operasi plastik, karena ada risiko hipertensi. Dia sudah terlalu sering melakukan anastesi sehingga tekanan darahnya melonjak," ungkap sumber seperti yang dikutip dari The Sun.
Awal bulan ini, Katie sudah melakukan sejumlah operasi plastik di Turki. Dia melakukan facelift, sedot lemak hingga pengencangan bokong.
Baca Juga: Katie Price Menyesal Operasi Bokong, Tubuhnya Alami Masalah Ini
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Mengapa Fun Run Kini Jadi Senjata Ampuh Tanamkan Empati pada Generasi Muda?
-
7 Tips agar Cepat Tidur di Malam Hari, Terbukti Efektif
-
Ini 4 Zodiak Paling Beruntung Besok 16 November 2025, Berkah Datang Bertubi-tubi
-
Souvenir Nikahan Boiyen Diungkap Tamu, Isinya Cuma Satu dan Cantik Banget
-
Rahasia Kulit Kenyal dan Bercahaya: Perawatan Sehari-hari yang Harus Dicoba
-
Cek Ramalan Shio 16 November 2025, Siapa yang Paling Beruntung Besok?
-
Pekerjaan Prestisius Rully Anggi Akbar, Suami Boiyen Beri Maskawin Bernominal Cantik
-
Contoh Soal TKA Bahasa Indonesia SMA, Lengkap dengan Jawaban
-
Kulit Kering di Usia 50-an? Coba 5 Bedak dengan Formula Melembapkan Ini
-
7 Rekomendasi Lulur di Indomaret untuk Angkat Daki dan Mencerahkan, Murah Meriah Dekat dari Rumah