Suara.com - Cantik dan menawan, sayang kisah cinta Seyma Subasi tak sempurna seperti parasnya. Sosialita Turki ini menikah dengan seorang konglomerat media bernama Acun Illicali di tahun 2017. Namun, hubungan rumah tangga mereka kandas di akhir tahun 2018.
Dilansir dari Daily Sabah, perceraian keduanya sempat heboh diberitakan oleh media Turki. Sebab, keduanya dikabarkan berselingkuh satu sama lain.
Seyma Subasi digosipkan selingkuh dengan aktor tampan Turki bernama Cagatay Ulusoy. Begitu pula dengan mantan suaminya, sang pengusaha 49 tahun tersebut dikabarkan mempunyai hubungan gelap dengan seorang aktris.
Namun kabar burung tersebut dibantah oleh keduanya. "Pertemananku dengan Cagatay Ulusoy adalah pertemanan dekat. Sangat tidak mungkin jika hubungan pertemanan ini berubah arah," kata Seyma.
Dari perceraian tersebut, Seyma Subasi pun mendapatkan tunjangan dengan nilai yang fantastis. Seyma dikabarkan mendapatkan 125 ribu lira Turki atau setara dengan Rp 295 juta setiap bulannya.
Setelah resmi cerai, sosialita Turki ini sekarang tampak lebih menikmati hidup barunya sebagai seorang janda anak satu. Jika dilihat dari laman Instagram pribadinya, ia terlihat lebih sering berlibur.
Mempunyai 3 juta pengikut di Instagram, Seyma Subasi kerap sekali membagikan momen keseharian dan liburannya. Banyak yang menarik diikuti, mulai dari liburan ke pantai hingga datang ke salah satu acara festival musik bergengsi baru-baru ini, Coachella.
Soal selera mode, wanita yang pernah mengikuti kontes kecantikan Miss Turkey tersebut juga terlihat sering memakai gaya busana yang kasual dan chic.
Baca Juga: Kumpul Lagi dengan Geng Sosialitanya, Intip Penampilan Erin Taulany
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Bukan Sekadar Cake, Clairmont Kini Jual Cookies Lembut hingga Jamu di Showroom Terbaru Bintaro
-
Ini 6 Shio Paling Hoki pada 15 Januari 2026, Cek Keberuntunganmu Besok!
-
Memoar Broken Strings Karya Aurelie Moeremans Viral, Apa Bedanya dengan Biografi?
-
Bekas Cat Rambut Sulit Hilang? 3 Trik Ampuh Basmi Noda Hitam di Tangan
-
10 Ucapan Isra Miraj 2026 dalam Bahasa Arab, Lengkap dengan Artinya
-
7 Sepatu Gym Wanita Lokal, Harga Murah di Bawah Rp500 Ribu, Kualitas Juara
-
Bisa Bikin Rezeki Seret? Jangan Simpan 3 Barang Ini di Dapur Menurut Feng Shui
-
45 Kartu Ucapan Isra Miraj 2026 Untuk Bos, Sopan, Profesional dan Berkesan
-
9 Susu untuk Tulang Kuat Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Tetap Aktif dan Sehat
-
5 Rekomendasi Peeling Gel untuk Memudarkan Flek Hitam di Usia 40-an, Wajah Glowing Bebas Noda