Suara.com - Saat akan melakukan ibadah di masjid atau rumah, para pria biasanya akan mempersiapkan sarung. Namun, pria itu sepertinya terlalu kreatif. Belum lama ini, dia membagikan macam-macam trik berkreasi dengan sarung.
Dalam deretan foto yang dibagikan oleh akun @wowfakta di Instagram ini, terlihat jika kreativitas warganet memang tak dapat dibendung lagi. Begitu pula soal membuat desain baju unik dari sarung.
Mulai menjadikan sarung sebagai baju mumi hingga cosplay Marilyn Monroe, semuanya terlihat begitu menghibur. Bagian mana yang jadi favoritmu?
Marylin Monroe
Ternyata sarung bisa dijadikan baju Marylin Monroe, lho. Dengan sedikit kreativitas dan kerja keras, sarung yang juga sering dipakai ronda bisa jadi dress seksi seperti yang dipakai artis legendaris bergincu merah ini.
Biar penampilanmu semakin meyakinkan, jangan lupa pakai wig pirang dan pulaskan lipstik merah menyala sebagai identitas Marilyn Monroe yang ikonik. Tahi lalatnya jangan lupa!
Mumi
Sosok menyeramkan ini ternyata juga bisa dijadikan sumber inspirasi. Caranya bahkan lebih mudah dari menggoreng tahu bulat secara dadakan!
Cukup lingkarkan sarung di seluruh permukaan tubuh hingga menutupi semua bagian. Jangan lupa sisakan sedikit ruang di bagian mata biar tetap bisa melihat.
Baca Juga: Ridwan Kamil Reuni di 'Wakanda', Pakai Sarung dan Pamer Syal Persib
Si Buta dari Gua Hantu
Kreasi sarung yang satu ini memang agak repot. Kamu perlu menjahitnya di beberapa bagian agar terlihat sempurna. Hasilnya kamu bakal terlihat seperti orang yang sedang frustasi karena gagal casting film legendaris. Silahkan dicoba jika ingin diviralkan di media sosial.
Sekte Pengabdi Setan
Wah, kalau yang ini, jangan sekalipun kamu tiru. Jika tetap nekat, kamu bukan cuma viral di media sosial tapi mungin sekaligus jadi buronan online yang akan dihujat warganet.
Biduan
Duh, gaya yang satu ini juga bakal bikin kamu rawan dihujat warganet, Selain pamer aurat, pakai sarung gaya biduan ini juga bikin masuk angin. Lebih baik pakai sarungmu dengan baik dan benar sesuai cara standar yang jelas aman-aman saja. Oke?
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Urutan Hair Care untuk Menghilangkan Uban Usia 40 Tahun ke Atas
-
Terpopuler: Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans hingga Sepatu Jalan Kaki Terbaik
-
Desa Snack: Saat Cerita Desa Menjadi Kekuatan Komunitas Online
-
Kapan Batas Akhir Bayar Utang Puasa Ramadan 2025, Simak Jadwalnya untuk Umat Muslim!
-
5 Salep Apotek untuk Pudarkan Keloid, Cocok untuk Bekas Luka Pascaoperasi
-
3 Lipstik Viva Mulai Rp18 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Tampak Awet Muda
-
3 Rekomendasi Susu Khusus untuk Pasien Kanker, Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau