Suara.com - Kalau kamu seorang content creator, selebgram, atau memang senang foto selfie, kamu harus tahu beberapa spot instagramable di Ancol yang cocok didatangi.
Memang di mana saja sih? Berikut daftar lengkapnya!
1. Ayunan di Pantai Lagoon
Ingin konten suasana pantai tanpa harus jauh-jauh keluar kota apalagi sampai naik pesawat? Tenang saja, kamu bisa coba datang ke Pantai Ancol Lagoon. Di pantai tersebut, ada ayunan dan frame foto cantik yang sangat sayang untuk dilewatkan. Dan jangan coba-coba meremehkan sunset Jakarta. Saat hari cerah, sunset tepi laut di sana akan dijamin ciamik!
2. Jembatan Cinta Beachpool
Diberi nama Jembatan Cinta karena jembatan tersebut didesain berbentuk hati. Jembatan ini juga sangat cocok menjadi tempat nongkrong santai dan berlama-lama menikmati angin pantai. Tak heran kalau Jembatan Cinta ini selalu jadi favorit para penikmat senja di Jakarta.
3. Brighton Toilet
Lho, ada toilet instagramable di Ancol? Ada! Diberi nama Brighton Toilet, toilet ini adalah toilet umum yang didesain sangat menarik dengan warna-warna pastel yang kekinian. Nama Brighton dipilih dari Pantai Brighton di Australia yang dikenal memiliki banyak bangunan warna-warni. Kalau kamu foto di lokasi ini, pasti banyak yang tidak menyaka bahwa ini merupaka toilet umum yang ada di Ancol.
4. Danau Monumen
Setelah dari pantai, kalian bisa coba datang ke Danau Monumen. Di Danau Monumen kalian bisa menemukan monumen bersejarah tentang pendirian kawasan Ancol Taman Impian. Selain itu kalian juga bisa coba naik Swan Pedal Boat atau Epic Cable Park yang ada di area danau.
Baca Juga: Serunya Mengunjungi Baluun, Spot Instagramable Bertema Balon
5. Bundaran Gerbang Timur
Bukan sekadar pintu masuk dan keluar, Bundaran Gerbang Timur juga merupakan landmark yang menjadi lokasi foto favorit para pengunjung Ancol. Bundaran tersebut memiliki dekorasi tematik seperti Imlek, Idul Fitri, Tahun Baru, atau Natal, berganti-ganti mengikuti agenda.
Itu dia lima spot foto Instagramable di area Pantai Ancol. Sudah siap berpose di sana?
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
7 Warna Lipstik yang Cocok untuk Kulit Sawo Matang, Bikin Penampilan Makin Stand Out!
-
Arab Saudi Tawarkan Pengalaman Wisata Baru: Dari Kekayaan Budaya hingga Hiburan Kelas Dunia
-
Bisnis Kuliner Tumbuh Pesat, Chef Jerry Andrean: Konsistensi Bahan Baku Jadi Kunci untuk Bertahan
-
7 Bedak Padat Ringan untuk Usia 40 Tahun ke Atas yang Bikin Kulit Sehat
-
8 Rekomendasi Sepatu Terbaik untuk Pekerja Aktif dari Merek Lokal hingga Luar
-
4 Foundation dengan Formula Anti Aging, Cocok Dipakai Usia 40 Tahun ke Atas
-
7 Body Lotion untuk Memutihkan di Indomaret, Harga Murah Meriah
-
5 Rekomendasi Sepatu Lari yang Empuk dan Ringan untuk Pemula
-
Link Download Logo Hari Guru Nasional 2025 Kemendikdasmen, Versi Berwarna dan Hitam-Putih
-
5 Rekomendasi Warna Lipstik untuk Bibir Pucat agar Tampak Lebih Segar