Suara.com - Belum lama ini publik dibuat terharu dengan kisah salah seorang pilot muda yang memberikan kejutan kepada kedua orang tuanya di pesawat.
Dilansir Suara.com dari laman Asia One, Kamis (27/6/19) pilot tahun pertama maskapai Jetstar Asia ini ialah Raphael Leong.
Leong pada waktu itu bertugas sebagai pilot dalam penerbangan dari Kota Ho Chi Minh, Vietnam menuju Singapura.
Pria berusia 36 tahun ini bercerita bahwa orang tuanya tak pernah punya waktu untuk melihatnya berada di tempat kerja.
Jadi, pilot ini memutuskan untuk memberikan kejutan kepada orang tuanya untuk penerbangan pulang mereka.
Tepat ketika pesawat meninggalkan gerbang untuk lepas landas, pilot ini masuk ke dalam kabin dan memberikan penguman melalui mikrofon.
Leong mengatakan bahwa dirinya-lah yang akan menerbangkan pesawat pada waktu itu.
Momen mengharukan ini juga sempat direkam dan diunggah oleh akun Facebook resmi milik Jetstar Asia.
Para penumpang memuji Leong saat pilot muda mengungkapkan bahwa ini adalah kali pertama dirinya menerbangkan pesawat bersama kedua orang tuanya.
Baca Juga: Jetstar Japan Hadirkan 40 Spiderman di Pesawat
Leong mengatakan bahwa penerbangannya kala itu menjadi momen yang sangat membanggakan bagi dirinya.
Mantan pilot Angkatan Udara Republik Singapura ini menyebutkan bahwa dirinya harus berganti shift dengan rekannya untuk kejutan istimewa ini.
Sayang, saat berbicara, ibu Leong tengah berada di kamar kecil sehingga hanya sang ayah saja yang melihat.
Kendati demikian, Rosalind, ibunda Leong masih bisa mendengar jelas suara pengumuman itu dari kamar kecil.
Rosalind hafal betul dengan suara anaknya yang kini tengah menjadi seorang pilot.
Berita Terkait
-
Media Vietnam Soroti Reaksi John Herdman yang Kaget Timnas Indonesia Belum Pernah Juara Piala AFF
-
Bak Langit dan Bumi, Ini Beda Statistik John Herdman vs Pelatih Vietnam
-
Media Vietnam: Timnas Indonesia Era John Herdman Jalani Ujian Berat Segrup dengan Kami
-
Media Vietnam Soroti 3 Pemain Keturunan yang Bisa Jadi Amunisi Baru Timnas Indonesia
-
Segrup dengan Vietnam, Ini Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Saham Rasa Kripto, Gaya Baru Investasi Digital Native
-
Kulit Kusam? Ini 5 Body Lotion yang Bisa Membantu Mencerahkan Kulit
-
Hasil Studi: Reputasi Kelihatan Abstrak, Tapi Bisa Bikin Perusahaan Panen Untung
-
Tren Steak Premium: Eksplorasi Rasa Daging Sapi Australia di Awal Tahun
-
Parfum Wardah Bisa Tahan Berapa Jam? Ini 5 Varian yang Wanginya Paling Awet
-
Mengapa Menulis Memoar seperti Aurelie Moeremans Bisa Sembuhkan Trauma Masa Lalu?
-
Nour Al Qalam Perluas Pasar Global, Hadirkan Fashion Kaligrafi Arab di Indonesia
-
6 Promo Imlek Gerai Makanan Cepat Saji, Manfaatkan Kesempatan
-
Doa Malam Isra Miraj 27 Rajab, Lengkap dengan Tata Cara agar Hajat Cepat Terkabul
-
Baju Teal Blue Cocok dengan Hijab Warna Apa? Pasangkan dengan Ini Agar Lebaranmu Makin Kece