Suara.com - Siapa di antara Anda yang menggunakan microwave hanya untuk menghangatkan makanan? Berarti Anda sudah rugi besar selama ini, beli microwave mahal-mahal hanya digunakan untuk menghangatkan, atau paling banter, mematangkan makanan beku.
Dilansir dari Self, microwave sesungguhnya bisa digunakan untuk beragam pekerjaan dapur. Apa saja?
1. Mengeringkan rempah
Butuh cabai atau thyme kering untuk memasak? Coba bungkus rempah yang ingin dikeringkan di dalam tissue, kemudian panaskan di dalam microwave selama 2 menit.
2. Mengupas kulit bawang
Kalau Anda selama ini kerap kesulitan mengupas kulit bawang, coba masukkan lebih dulu bawang yang akan dikupas ke dalam microwave, dan panaskan selama 15 sampai 20 detik. Kulit bawang akan terkupas dengan mudah dan cepat.
3. Mengukus ikan
Cara mudah membuat ikan kukus adalah dengan mengukusnya menggunakan microwave. Caranya sederhana, cukup letakkan ikan di dalam mangkuk, lalu beri sedikit mentega atau minyak zaitun, garam, merica, dan bumbu lainnya. Isi mangkuk dengan air setinggi kurang lebih 5-7 cm, kemudian tutup bagian atas mangkuk dengan plastik wrap. Tusuk-tusuk bagian atas plastik dengan garpu agar ada ventilasi, kemudian nyalakan microwave selama 6 sampai 7 menit.
4. Melelehkan mentega atau cokelat
Microwave bisa digunakan untuk melelehkan mentega dan cokelat dengan sempurna. Cukup taruh di dalam microwave dan panaskan selama 30 detik. Kalau kurang meleleh, aduk dulu mentega atau cokelat untuk membantu menyebarkan panas secara merata dan mencegahnya gosong.
5. Memasak biji-bijian dan gandum utuh
Buat Anda yang sedang diet, Anda mungkin ingin mengganti nasi dengan olahan biji-bijian atau gandum utuh yang lebih berserat. Nah, teknik memasaknya hampir sama seperti Anda memasak nasi. Cukup masukkan biji-bijian ke dalam mangkuk kaca, tambahkan air secukupnya, lalu bungkus dengan plastic wrap yang aman untuk microwace. Panaskan selama 15 menit hingga 20 menit.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
Terkini
-
CPNS 2026 Kapan Dibuka? Ini Prediksi Jadwal, Alur Seleksi, dan Formasi untuk Lulusan SMA
-
Sejarah dan Makna Hari Anak Sedunia, Diperingati Setiap 20 November
-
'Meditasi Mata Air', Perempuan Wonosobo Tanam 1.000 Kopi untuk Kelestarian DAS Bodri
-
Kapan Hari Guru 2025? Ini Tanggal, Tema, dan Logo Resminya dari Kemendikdasmen
-
9 Rekomendasi Cushion untuk Kulit Sawo Matang, Hasil Flawless dan Tahan Lama
-
7 Sepatu Running Plat Carbon Terbaik, Lari Makin Kencang Modal Rp500 Ribuan
-
Viral! Ibu di Lampung Amuk Siswi yang Diduga Bully Anaknya yang Yatim, Tegaskan Tak Mau Memaafkan
-
7 Rekomendasi Outfit Pilates Hijab yang Nyaman dan Stylish, Harga Terjangkau
-
Gebrakan Fashion Indonesia: Purana dan Fuguku Pukau Panggung Internasional di Kuala Lumpur
-
4 Rekomendasi Face Wash Non SLS yang Aman untuk Kulit Sensitif