Suara.com - Seorang wanita asal Inggris mendapatkan pengalaman yang mungkin saja tak akan ia lupakan seumur hidup. Ia ditolak pria, patah hati, dan uangnya habis untuk membiayai perjalanan menemui sang kekasih.
Dilansir dari Mirror, wanita bernama Jade ini berkenalan dengan seorang pria melalui aplikasi kencan dan merencanakan pertemuan mereka.
Wanita yang berdomisili di Leicestershire ini rela naik kereta selama tiga jam ke Peterborough demi pria yang dikenalnya melalui Tinder.
Sayangnya, sudah datang jauh-jauh, Jade malah dibilang gemuk oleh si pria. Bahkan, ia mengaku jika pria kencannya ini tampak tidak tertarik dengannya dan mengantarkannya kembali ke stasiun.
Jade pun merasa sangat sakit hati dengan perlakuan kasar si pria.
Merasa sudah berkorban banyak waktu dan uang, ia pun menggalang dana untuk mengembalikan ongkos transportasi yang dikeluarkan untuk bertemu pria itu.
Tak berharap banyak, ia hanya ingin mendapatkan kembali 90 poundsterling atau sekitar Rp1,6 juta yang sudah dikeluarkan untuk biaya perjalanannya.
Pada situs Go Fund Me, Jade menuliskan "Aku hanya ingin uang 90 poundsterlingku kembali jadi aku bisa membeli wine."
Benar saja, dalam beberapa hari, Jade sudah mendapatkan sekitar 45 poundsterling atau setara Rp780 ribu dari situs ini.
Baca Juga: Nenek Umur 83 Tahun Main Tinder, Sudah Tidur dengan 50 Pria Lebih
Mungkin nominal yang ia dapatkan belum sesuai target. Meski begitu, minimal ada beberapa orang yang bersimpati dengan kejadian yang ia rasakan dan rela menyumbang agar Jade bisa membeli wine dan mengobati sakitnya patah hati.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
6 Shio Paling Hoki di 9 Januari 2026, Cek Keberuntunganmu!
-
Apa Bedanya Sunscreen dan Sunblock? Ini Pilihan Terbaik untuk Melindungi Kulit
-
5 Sepatu Olahraga untuk Usia 50-an dari Brand Lokal, Harga Ekonomis Kualitas Premium
-
3 Rekomendasi Sepatu Nike Air Max Kolaborasi One Piece, Desain Mempesona!
-
5 Susu Tinggi Protein untuk Lansia Usia 50 Tahun agar Tulang Kuat
-
5 Rekomendasi Eye Cream untuk Atasi Kantung Mata Usia 40-an, Ada Formula Anti-Aging
-
5 Rekomendasi Hair Oil Rosemary untuk Cegah Kebotakan dan Rambut Rontok di Usia 30-an
-
5 Fakta Pramugari Gadungan yang Viral, Menyamar Pakai Seragam Berujung Terciduk di Soetta
-
4 Serum dengan Kandungan Marine Collagen yang Bikin Kulit Awet Muda
-
Baju Lebaran 2026 Warna Apa? Ini Tren Warna yang Diprediksi Mendominasi