Suara.com - Seorang wanita dengan akun Twitter @Rahmamima8 curhat pilu tentang rumah tangganya yang kandas gara-gara direbut wanita lain. Sedihnya, ia sudah mempertahankan hubungan itu sejak pacaran dan melewati 7 tahun bersama!
Melalui cuitan panjang, wanita berhijab ini menjelaskan secara terperinci bagaimana hatinya tersakiti.
Rahma bercerita jika ia memiliki pacar yang tak tampan tapi baik hati dan rajin ibadah. Ia dan pria yang namanya disamarkan jadi Diko sudah pacaran 7 tahun sejak tahun 2010.
Saat itu mereka masih sama-sama menempuh studi dan belum memiliki penghasilan. Bahkan untuk pergi nonton bioskop saja, keduanya harus menunggu selama 3 tahun.
"Aku ngejalanin benar-benar dari awal saat Diko gak punya apa apa, masih kuliah , gembel banget lah. Mau jajan aja harus seminggu sekali. Bahkan kami gak pernah nonton bioskop selama 3 tahun diawal," ceritanya.
Seiring berjalannya waktu, Diko pergi ke Jepang untuk bekerja dan mereka menjalani hubungan jarak jauh. Desember 2016, Diko pulang ke Indonesia untuk melamar Mima.
Semuanya berjalan lancar hingga beberapa hari sebelum menikah, Diko sering marah-marah dan mudah mengucapkan kata berpisah karena hal-hal kecil seperti ribet mengurus surat di KUA.
Meski begitu, keduanya jadi menikah pada 26 November 2017. Sayangnya Mima hanya menikmati kebahagiaan selama satu bulan saja.
"Kehidupan setelah pernikahan 1 bulan pernikahan baik-baik saja (itu kenapa aku sebut menikah hanya 1 bulan karena bahagia secara normal hanya 1 bulan)," curhatnya.
Baca Juga: Jadi Korban Kekerasan, Makeup Artist Cantik Curhat Pilu di Media Sosial
Seiring berjalannya waktu, Mima mengetahui suaminya selingkuh karena berhasil menyadap pembicaraan melalui ponsel suaminya. Mima segara mencari tahu tentang selingkuhan suaminya dan ia mendapat informasi lengkap.
"Ternyata mereka bertemu setiap hari, Indri adalah seorang pegawai instansi bidang kesehatan (asuransi yang dikabarkan akan naik 2020 ini), bersuamikan seorang aparat dan beranak 3," terang Mima.
Mima kemudian bekerja sama dengan suami Indri untuk membongkar perselingkuhan mereka. Pasangan selingkuh ini berhasil diciduk di sebuah hotel.
"Singkatnya semenjak mereka tertangkap hari-hari ku selalu dijalani di kantor polisi untuk di BAP, laporan, bahkan hp ku disita untuk dibawa ke kejaksaan. Aku laporkan mereka atas perzinahan pasal 284," ujar Mima.
Kini Mima sudah bercerai dari Diko dan Indri juga berpisah dari suaminya. Bahkan Mima maju sebagai saksi cerai Indri di pengadilan.
Di akhir cuitannya, Mima memberi pesan pada wanita lain untuk bangkit meski sudah tersakiti. Jangan diam dan menerima begitu saja ketika diperlakukan tak adil.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
-
5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
-
5 Shio Paling Beruntung 21 November 2025, Rezeki Lancar dan Asmara Harmonis
-
5 Moisturizer Sachet yang Mencerahkan Wajah, Praktis Dibawa Traveling
-
Apakah Habib Bahar bin Smith Keturunan Nabi? Lagi Viral gegara Isu Pernikahan Rahasia
-
Semesta Lagi Romantis, Ini 6 Shio dengan Asmara Paling Bersinar pada 21 November 2025
-
Terpopuler: Breaking News Pelatih Timnas Indonesia hingga Jokowi Melemah
-
Menu Sarapan Rendah Gula yang Cocok untuk Program Diet Harianmu: Praktis, Kenyang Lebih Lama
-
Siswi SMA Cetak Prestasi Nasional Lewat Riset Biolarvasida dari Limbah Dapur
-
Finansial Serba Digital: Praktis Buat Urban, Tantangan Buat Indonesia