Suara.com - Siapa yang tidak sakit hati mengetahui pasangan tersayang ternyata punya selingkuhan? Jika hal itu diketahui menjelang hari pernikahan, apa yang mesti dilakukan?
Kebanyakan pasangan menginginkan hari pernikahan menjadi momen terbaik dalam hidup mereka. Namun, hal tersebut sepertinya tidak berlaku bagi seorang pria yang terlanjur sakit hati karena diselingkuhi ini.
Melansir Daily Star, Kamis (2/1/2020), seorang pria bernama Shawn membagikan drama bombastis di hari pernikahan epik dalam acara The Graham Norton Show yang tayang di saluran BBC. Dia mengaku merupakan salah satu tamu undangan di pernikahan itu.
Shawn mengungkapkan, setelah upacara penikahan yang indah, semua tamu undangan diajak merayakan resminya hubungan kedua mempelai.
Di tengah keramaian itu, mendadak mempelai pria berdiri dan berkata, "Kita akan bermain game."
Sang pengantin pria meminta semua tamu untuk berdiri. Dia lalu menyuruh mereka membalikkan piring masing-masing untuk melihat apakah ada stiker merah di bagian bawahnya
Semua orang pun melakukannya. Mereka yang tidak memiliki stiker merah di piringnya boleh kembali duduk. Nah, ternyata ada delapan orang yang tetap berdiri hingga akhir.
"Apakah Anda semua bisa melihat tersisa delapan pria yang berdiri? Mereka sudah tidur dengan istriku sejak kami bertunangan dan sekarang aku akan membatalkannya," kata Shawn meniru ucapan si pengantin pria.
Pria itu ternyata sangat ingin membatalkan pernikahan. Namun, dia melakukannya setelah mempermalukan sang istri serta para selingkuhan terlebih dahulu.
Baca Juga: Kalau Cerai, Calon Pengantin Ini Minta Ganti Rugi ke Fotografer Pernikahan
Setelah membuat semua orang terkejut, dia juga pergi begitu saja tanpa mengatakan apapun lagi. Sungguh cara balas dendam yang nekat, kan?
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Satu dari Tiga Pemimpin Bisnis Global Adalah Perempuan, Tapi Modal Masih Jadi Kendala
-
Dari Barat ke Timur, Sorong Kedatangan Toko Retail yang Hadirkan Pengalaman Belanja Seru
-
Jelang Akhir Tahun, Lonjakan Pengiriman Paket Bikin Banyak yang Lupa Soal Ini
-
7 Fakta Kereta Rata Pralaya, Pusaka Kraton Solo untuk Pemakaman Pakubuwono XIII
-
7 Rekomendasi Warna Lipstik Pigmented untuk Kulit Sawo Matang, Mulai Rp50 Ribuan
-
5 Rekomendasi Sunscreen Azarine Mengandung Vitamin C untuk Kulit Remaja Berjerawat
-
Urutan Skincare Cowok Remaja hingga Dewasa Muda Biar Wajah Cerah: Ini Rekomendasinya
-
3 Zodiak Paling Beruntung soal Asmara di November 2025, Cinta Lagi Manis-manisnya
-
6 Model Frame Kacamata yang Stylish dan Keren di 2025, Mana Pilihanmu?
-
Kapan Jumat Kliwon Bulan November 2025? Catat Ini Tanggalnya