Suara.com - G-Dragon kembali eksis di Paris Fashion Week. Ia menghadiri fashion show Chanel Haute Couture Spring/Summer 2020 di Paris, Selasa (21/01/2020) kemarin. Tampil nyentrik, gaya G-Dragon tentu berhasil menarik atensi publik.
Dilansir dari laman GQ, leader idol group BIGBANG tersebut terlihat mengenakan jaket wol perpaduan dengan warna ungu dan merah muda dengan aksesori bros dan patch berlogo Chanel.
Ia menyempurnakan penampilannya dengan tas Chanel dan topi Breton yang berbulu sehingga membuat tampilannya semakin lucu.
Menariknya, jaket wol yang dikenakan oleh G-Dragon hari itu, ternyata merupakan koleksi dari baju wanita Chanel. Jaket tersebut adalah salah satu koleksi Resort 2020.
Walaupun memakai koleksi baju wanita, G-Dragon tetap bisa tampil keren dan stylish.
G-Dragon memang dikenal sebagai salah satu ikon fesyen selebriti pria dunia. Dia selalu mempunyai ciri khas yang nyentrik saat tampil di depan publik.
"Cara berpakaian pas dengan tubuhnya, sangat keren," komentar seorang warganet, dilansir dari laman Allkpop.
"Tentu saja. Ini G-Dragon," ungkap warganet lainnya.
"Dia membuatnya seolah tampak itu bahkan terlihat bukan seperti pakaian wanita," kata salah satu warganet.
Baca Juga: Seksi tapi Rawan Sobek, Outfit Fashion Nova Ini Bisa Bikin Geger di Gym
Sementara itu, G-Dragon bukan satu-satunya brand ambasador Chanel. Pharrell William, Kanye West, Frank Ocean, hingga Sting adalah deretan pria yang digandeng Chanel untuk menjadi brand ambassador mereka.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- 7 Rekomendasi Lipstik Mengandung SPF untuk Menutupi Bibir Hitam, Cocok Dipakai Sehari-hari
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- 7 Lipstik Halal dan Wudhu Friendly yang Aman Dipakai Sehari-hari, Harga Mulai Rp20 Ribuan
Pilihan
-
Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
-
Saham TOBA Milik Opung Luhut Kebakaran, Aksi Jual Investor Marak
-
Isuzu Kenalkan Mesin yang Bisa Telan Beragam Bahan Bakar Terbarukan di JMS 2025
-
Pabrik Sepatu Merek Nike di Tangerang PHK 2.804 Karyawan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah mulai Rp 1 Jutaan, Cocok untuk Ojol!
Terkini
-
5 Rekomendasi Sepatu Badminton Pria Murah Meriah, Dijamin Anti Cidera
-
5 Ide Kado Hari Guru TK yang Bikin Hati Meleleh, Lebih dari Sekedar Barang!
-
5 Sepatu Lari New Balance Terlaris di Shopee yang Wajib Dibeli: Model Stylish, Performa Oke
-
5 Rekomendasi Parfum Lokal Non Alkohol: Wangi Awet, Salat Tetap Sah
-
TES KEPRIBADIAN: Kamu Alfa, Beta, Omega, atau Sigma?
-
5 Rekomendasi Lipstik Velvet di Bawah Rp50 Ribu: Nyaman dan Mampu Menutupi Bibir Hitam
-
Perpaduan Gaya: Filosofi Jepang dan Spirit Bandung dalam Budaya Sneakers
-
Biodata dan Agama Fina Phillipe, Atlet BJJ Wakili Indonesia di Acara Physical Asia
-
5 Rekomendasi Kulkas 2 Pintu Freezer Besar Tanpa Bunga Es
-
Panduan Lengkap Menulis Surat Lamaran Kerja yang Benar dan Menarik HRD