Suara.com - Ada Kastilnya Elsa, Disneyland Tema Frozen Mau Dibuat di Paris?
Untuk anak-anak, film Frozen merupakan ikon yang cukup melekat dan membuat apa saja tentang Putri Elsa ini jadi panutan dan trensetter. Untuk penggemarnya, ada kabar gembira soal Frozen di Disneyland Paris, baru-baru ini pihak Disney memberikan update terbaru.
Melansir dari laman Yahoo, Selasa (18/2/2020), wahana permainan Frozen Land ini diperkirakan menyapa pengunjung pada tahun 2030 mendatang.
Disebutkan, pihak Disney lewat akun Twitter resmi Disneyland Paris @OutsidEarsDLP telah membagikan cetakan biru dari konsep wahana yang digadang-gadang akan menghadirkan 3 hektar danau Fjord Arendelle layaknya di film serta istana es Elsa yang siap memukau wisatawan.
"Kami tahu anda sedang menunggu ini, berikut adalah foto pertama dari resor Anna dan Elya yang akan hadir di #WaltDisneyStudios di #DisneylandParis," tulis akun @OutsidEarsDLP seperti dikutip Guideku.com, Selasa (18/2/2020).
Tak kalah menarik, telah disiapkan aneka atraksi yang memungkinkan para wisatawan berinteraksi lebih dekat dengan para karakter Frozen lewat area meet and greet.
Bagi yang ingin mengoleksi pernak pernik Frozen, tentunya tidak perlu khawatir. Akan dibuka toko merchandise Olaf and co. yang siap menampung beragam barang-barang berbau Frozen.
Dalam siaran pers, pihak Disneyland Paris menyebut, wahana tema Frozen ini bakal memberikan para pengungjung pengalaman menikmati Arendelle yang tak akan terlupakan.
"Sebagai tanah imersif, para pengunjung akan melihat gunung Arendelle yang tertutup salju dari kejauhan, danau yang indah, lengkap dengan beragam atraksi yang siap membawa wisatawan ke pusat kerajaan," kata pihak Disneyland Paris.
Baca Juga: Penggemar Marvel, Kampus Avengers Bakal Hadir Tahun Depan di Disneyland
Sudah siap bersenang-senang sambil nyanyi Let It Go di Disneyland Paris? Istana megah mirip salju ada nggak ya nanti? Makin penasaran kan? (Fitri Asta Pramesti)
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
5 Ucapan Hari Guru Islami yang Menyentuh Hati, Lengkap dengan Doanya
-
13 Tahun Pencarian, Peneliti Menangis Tersedu-sedu Menemukan Bunga Rafflesia Mekar di Hutan Sumatra
-
5 Sepatu Senam Murah untuk Ibu Rumah Tangga, Nyaman dan Stylish
-
15 Poster Hari Guru yang Bisa Diunduh Gratis, untuk Story Instagram dan WhatsApp
-
Libur Desember 2025 Tanggal Berapa Saja? Ada Long Weekend Menanti, Cek di Sini
-
Mau Kulit Kencang dan Awet Muda? Ini 6 Produk Anti Aging Viva yang Ramah di Kantong
-
Perempuan dan Kreasi Kuliner Rumahan: Ide Sederhana yang Bikin Ekonomi Bergerak
-
Juknis Upacara Hari Guru Nasional 2025: Lengkap dengan Susunan Acara, Tema dan Logo
-
Syarat dan Dokumen Daftar Petugas Haji 2026, Buka Pendaftaran 22 November 2025
-
Link Pendaftaran Petugas Haji 2026, Buka Hari Ini 22 November 2026