Suara.com - Beberapa waktu silam, Pangeran Charles sempat dikabarkan positif terjangkit Covid-19. Dirinya pun lantas melakukan isolasi mandiri dan terpaksa berpisah dari sang istri.
Selama itu pula, Camilla dikabarkan melakukan karantina mandiri secara terpisah. Namun, mereka berdua kini dikabarkan sudah bisa bertemu kembali.
Melansir dari laman Harper's Bazaar, Duke and Duchess of Cornwall ini dikabarkan telah bereuni setelah menyelesaikan masa isolasi di rumah terpisah di Skotlandia.
Dalam kesempatan reuni tersebut, keduanya pun juga bersiap untuk merayakan hari ulang tahun pernikahan mereka yang ke-15.
Foto keduanya lantas diunggah oleh akun Instagram resmi @clarencehouse. Di sana, Pangeran Charles dan Duchess Camilla tampak duduk di depan rumah mereka di Birkhall dengan sepasang anjing peliharaan.
"Menyambut hari ulang tahun pernikahan ke-15 Pangeran Wales dan Duchess Cornwall besok, kami membagikan foto Yang Mulia dengan kedua anjing peliharaan mereka, Bluebell dan Beth," tulis caption foto seperti dikutip Suara.com.
Dalam foto, keduanya juga tampak berpakaian kasual sembari menggendong anjing peliharaan mereka.
Pasca melewatkan karantina mandiri, baik Pangeran Charles maupun Camilla telah menunjukkan dukungan mereka kepada masyarakat Inggris yang terdampak virus corona.
Pangeran Charles dikabarkan sudah membantu membuka rumah sakit darurat untuk menampung pasien Covid-19 di London.
Baca Juga: Tak Ada Misa Kamis Putih, Ratu Elizabeth Kirim Surat untuk Para Pensiunan
Sementara, Camilla sibuk dengan program Check In and Chat, yang digunakannya untuk berbicara dengan mereka yang tengah terjebak isolasi mandiri akibat pandemi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Keluarga 7 Seater Mulai Rp30 Jutaan, Irit dan Mudah Perawatan
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 19 Oktober: Klaim 19 Ribu Gems dan Player 111-113
- Bukan Main-Main! Ini 3 Alasan Nusakambangan, Penjara Ammar Zoni Dijuluki Alcatraz Versi Indonesia
Pilihan
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
-
Dedi Mulyadi Tantang Purbaya Soal Dana APBD Rp4,17 Triliun Parkir di Bank
-
Pembelaan Memalukan Alex Pastoor, Pandai Bersilat Lidah Tutupi Kebobrokan
-
China Sindir Menkeu Purbaya Soal Emoh Bayar Utang Whoosh: Untung Tak Cuma Soal Angka!
Terkini
-
Melda Safitri Diceraikan Suami Jelang Pelantikan PPPK: Sudah Temani Berjuang dari Nol
-
10 Cara Efektif Mengendalikan Stres di Tempat Kerja, Selamatkan Diri dan Kesehatan Mentalmu
-
Cream Anti-Aging yang Bagus Merk Apa? Ini 5 Pilihan Terbaik Mulai Rp90 Ribu
-
Dokter Kamelia Tolak Dinikahi Ammar Zoni di Penjara, Ini Alasannya
-
7 Moisturizer untuk Menghilangkan Flek Hitam Bekas Jerawat, Cocok Buat Remaja Hingga Usia 40-an
-
5 Rekomendasi Parfum Scarlett yang Cocok Buat Wanita Sibuk di Siang Hari
-
5 Rekomendasi Sunscreen untuk Remaja Anti Bikin Jerawat dan Bruntusan
-
Terpopuler: Sosok Menantu Erick Thohir hingga Kumpulan Ucapan Hari Santri dalam Bahasa Arab
-
7 Rekomendasi Parfum Murah untuk Traveling, Wangi Segar dan Tahan Lama
-
7 Bedak Tabur Coverage Tinggi Ampuh Tutupi Flek Hitam, Bikin Wajah Flawless