Suara.com - Kebijakan karantina di rumah aja berpotensi membuat orang-orang menjadi malas. Akibat tak bisa pergi keluar, kasur pun menjadi salah satu spot yang cocok untuk menghabiskan hari.
Belum lama ini, para pengguna Instagram pun memunculkan tren fashion baru di tengah karantina virus corona.
Melansir laman Fox News, challenge tersebut ternyata pertama populer di Rusia. Namanya adalah "quarantine pillow challenge" atau tantangan dengan menggunakan bantal.
Ya, bagi kamu yang mengaku kaum rebahan, bantal tentunya menjadi salah satu teman akrab selama mengisolasi diri di rumah.
Nah, tak cuma sebagai alas kepala, bantal rupanya juga bisa dijadikan gaun. Lewat tagar #QuarantinePillowChallenge, deretan pengguna Instagram tampak memakai bantal dan mengikatnya dengan sabuk.
Aneka macam tampilan gaun dari bantal itu pun membanjiri tagar #QuarantinePillowChallenge di Instagram. Tak hanya di Rusia, kini challenge tersebut juga menarik warganet di belahan dunia lain.
Bahkan, mereka yang mengikuti challenge ini bukan cuma kaum Hawa saja. Anak-anak dan lelaki juga terlihat ikut serta memamerkan kreasi masing-masing.
Beberapa bahkan ikut melengkapi tampilan mereka dengan penutup mata saat tidur, tas, sepatu hak tinggi, hingga mengajak binatang peliharaan ikut meramaikan tantangan unik ini.
Karena tampilan sarung bantal yang berbeda-beda, tidak heran jika para pengguna Instagram tak mau kalah dalam membagikan kreasi gaun unik milik mereka sendiri.
Baca Juga: Sudah Telanjur Disewa, Wanita Ini WFH Setiap Hari Pakai Gaun Mewah
"Terjebak antara tidak mau turun dari kasur dan ingin terlihat imut," curhat salah satu akun yang turut berpartisipasi dalam challenge ini.
"Hari mencuci baju," tambah yang lain.
Bagaimana? Apakah kamu juga termasuk yang suka rebahan di kasur dan barangkali ingin mencoba challenge gaun dari bantal ini sembari karantina?
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
Terkini
-
5 Perbedaan Sepatu Padel dan Tenis, Wajib Tahu sebelum Beli
-
5 Rekomendasi Sepatu "Dad Shoes" Merek Lokal yang Senyaman New Balance 9060
-
7 Sepatu Jalan yang Enak dan Stabil untuk Kejar 10 Ribu Langkah
-
Promo Skincare Viva Januari 2026 untuk Anti Aging dan Flek Hitam, Harga Hemat!
-
Sate Kadal: Mencicipi Keunikan Rasa yang Menggugah Selera
-
5 Suplemen Cegah Penuaan Dini di Usia 40-an, Kulit Awet Muda tanpa Flek Hitam
-
5 Shio Paling Beruntung Hari Ini 6 Januari 2026, Hoki Mengalir di Awal Tahun
-
Urutan Skincare Glad2Glow Pagi dan Malam untuk Atasi Flek Hitam di Wajah
-
Apa Perbedaan Sepatu Trail Running dan Hiking? Intip 6 Rekomendasi Terbaiknya
-
Cara Cek Shio Berdasarkan Tahun Lahir secara Akurat: Jangan Sampai Salah!