Suara.com - Adanya imbauan untuk melakukan social distancing hingga lockdown telah membuat banyak pasangan terpaksa membatalkan momen pernikahan hingga niatan untuk melamar.
Namun, lain halnya dengan pria satu ini. Tepat sebelum lockdown diterapkan, pria asal London ini malah buru-buru melamar kekasihnya.
Izunna Ogedi-Uzokwe, 30 tahun, awalnya sudah berencana untuk melamar kekasihnya di sebuah restoran dan mengundang keluarga hingga teman.
Melansir laman Metro, rencana Izunna ini terpaksa batal. Pasalnya, sebelum hari H tiba, restoran-restoran di London sudah keburu tutup karena virus corona.
Takut jika kehilangan kesempatan, Izunna pun lekas membuat rencana baru. Tidak bisa ke restoran, dia menyiapkan makan malam romantis di apartemen.
Tepat dua hari sebelum kebijakan lockdown benar-benar diterapkan, Izunna pun mengundang Esther ke apartemennya.
"Semua disarankan untuk tetap di dalam rumah dan aku tahu jika aku terus menunggu, lockdown akan terjadi," ungkap Izunna. "Aku harus memanfaatkan waktu yang ada sebelum dikalahkan virus corona."
Proses lamaran itu lantas diabadikan Izunna lewat unggahan media sosial. Di sana, tampak Izunna sudah menyiapkan makan malam romantis dengan lilin, bunga mawar, hingga balon.
"Aku memainkan lagu favoritnya dan mengajaknya berjalan ke dalam rumah kemudian melamarnya," tambah pria tersebut.
Baca Juga: Pemerintah Terapkan Jaga Jarak, Pasangan Ini Malah Asyik Ciuman di Kafe
Acara lamaran mereka memang berjalan lancar. Namun, dua hari setelahnya, pasangan kekasih ini terpaksa berpisah sementara karena kebijakan lockdown.
Sejak hari lamaran, keduanya pun belum bertemu satu sama lain lagi secara langsung. Izunna dan Esther pun hanya berkomunikasi lewat FaceTime.
"Kami belum bisa merayakan hal ini dengan siapa-siapa karena kami bertunangan sebelum lockdown, tapi kami berharap semua sehat dan segera kembali normal."
"Kami sudah punya ide untuk pernikahan, tapi susah untuk berkomunikasi dengan para vendor di tengah krisis global," tambah Izunna.
Meski begitu, keduanya berencana untuk segera merayakan pertunangan tersebut dan menikah tepat setelah lockdown berakhir nanti.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
5 Referensi Cerita Liburan Sekolah di Rumah untuk Tugas Mengarang yang Anti Mainstream
-
Mau Kulit Lebih Sehat dan Bebas Jerawat? Ini Makanan yang Perlu Dihindari
-
Bye-bye Kerutan! Cek 7 Serum Lokal Ampuh yang Bekerja Seperti Suntik Botox
-
5 Rekomendasi Basic Skincare dr Tompi Versi Murah di Bawah Rp50 Ribu
-
Ramalan Zodiak Paling Beruntung Hari Ini 3 Januari 2026, Cek Apakah Kamu Termasuk!
-
Parfum Evangeline Tahan Berapa Jam? Ini 7 Varian yang Wanginya Paling Awet
-
5 Sepatu Trekking Lokal Vibes Salomon Ori, Produk Dalam Negeri Kualitas Jempolan
-
Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026