Suara.com - Kehamilan memang mengubah banyak hal pada tubuh perempuan, termasuk bentuk wajah. Hal ini pulalah yang dirasakan supermodel Gigi Hadid, yang saat ini tengah menanti kehadiran anak pertamanya dengan mantan personel One Direction Zayn Malik.
Dalam sebuah Instagram Live bersama penata rias Maybelline, Erin Parsons, perempuan kelahiran 23 April 1995 tersebut bercerita bagaimana kehamilan memengaruhi bentuk wajahnya.
Dilansir dari Cosmopolitan, Gigi Hadid yang juga merupakan brand ambassador Maybelline tersebut mengaku jika dirinya sering disangka menggunakan filler di wajahnya dan melakukan operasi plastik.
"Sangat lucu, hal-hal yang kamu lihat secara online. Orang-orang berpikir bahwa aku membentuk alisku yang benar-benar melengkung. Jika melihat fotoku saat masih bayi, aku sudah memiliki alis melengkung ini sejak lahir. Juga orang-orang berpikir aku menggunakan filler di wajahku dan itulah sebabnya wajahku terlihat bulat. Padahal aku sudah memilikinya sejak lahir. Terutama pada bulan-bulan pekan mode, ketika aku sudah hamil," jelasnya panjang lebar.
Ketika Erin bertanya apakah dia melihat ada perubahan pada wajahnya sejak hamil, Gigi Hadis menjawab, "Yah, kurasa aku sudah punya pipi, (tapi) sepertinya tidak banyak, seperti lebih berisi. Jangan khawatir. Aku senang dengan proses alami dunia," ungkapnya.
Setelah menunjukkan bagaimana dia mengisi alisnya, Gigi Hadid kembali ke topik operasi plastik dan menambahkan bahwa dia terlalu takut untuk bereksperimen dengan hal itu. Dia juga menegaskan bahwa dirinya tidak pernah menyuntikkan apapun ke wajahnya.
“Wajahku menirus sejak usia 17. Aku senang menjadi seperti ini. Aku menerima diriku apa adanya. Tapi itu tidak berarti aku tidak memiliki rasa tidak aman. Tetapi, untuk acara-acara khusus, kamu dapat mengukir hidungmu sedikit atau melakukan apa pun dengan riasan," kata dia.
Selain itu, Gigi Hadid juga mengatakan dia tidak pernah mencoba suntikan dan sejenisnya seperti yang orang-orang katakan padanya.
Diprediksi, buah cinta Gigi Hadid dan Zayn Malik akan lahir pada September 2020 mendatang.
Baca Juga: Gara-gara Foto Ini, Zaskia Adya Mecca Dibilang Hamil Lagi
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
-
Apakah Bank Buka Tanggal 2 Januari 2026? Cek Jadwal Operasionalnya
-
15 Prompt AI Tahun Baru 2026 yang Kreatif, Relevan, dan Siap Digunakan
-
Cara Aktivasi Akun Coretax, Masih Boleh Dilakukan di 2026? Begini Ketentuan Resmi DJP
-
4 Zodiak yang Diramal Bakal Hoki Sepanjang Bulan Januari 2026, Kamu Salah Satunya?
-
6 Shio Paling Beruntung Hari Ini 1 Januari 2026, Hoki di Awal Tahun Kuda Api!
-
5 Rekomendasi Sepatu Lokal Selevel Docmart: Harga Lebih Bersahabat, Kualitas Tak Kalah
-
3 Zodiak Paling Beruntung Sepanjang 2026, Karier dan Cinta Dalam Genggaman
-
Hidup Makin Digital, Layanan Antar Barang Ikut Berubah Lebih Personal
-
5 Rekomendasi Krim untuk Mengurangi Kerutan, Harga Terjangkau Mulai Rp15 Ribuan