Suara.com - Naik Roller Coaster di Jepang Dilarang Teriak, Berikut 8 Tempat Terekstrem.
Sambut new normal, objek wisata menyesuaikan era new normal karena pandemi virus corona Covid-19 juga dilakukan Jepang dengan mulai membuka kembali taman hiburannya secara bertahap.
Dilansir dari Japan Today, pengunjung taman hiburan diharuskan menggunakan masker dan dilarang berteriak di wahana ekstrem seperti roller coaster.
Nah, yang menarik ternyata Jepang memiliki ikon akan wisata wahana roller coaster yang paling ekstrim dan menguji nyali tersebar di seluruh Jepang. Bisa teriak nggak ya?!
Berikut roller coaster paling menantang di negeri sakura ini dirangkum Suara.com dari Wikipedia dan berbagai sumber.
1. Fuji Q Highland di Perfektur Yamanashi, Kaki Gunung Fuji
Fuji Q Highland ini dikenal memiliki wahana roller coaster yang masuk ke dalam Top 10 Roller Coaster terbaik di dunia.
Jika menyukai permainan yang memacu adrenaline dan menguji nyalimu, Fuji Q Highland menawarkan wahana roller coaster yang wajib dicoba.
Paling istimewa ada Eejanaika, wahanan ini adalah roller coaster 4D yang kursinya bisa berputar 360 derajat. Berbeda dari kebanyakan roller coaster yang kursinya menghadap ke depan, Eejanaika ini kursinya menghadap ke belakang. Sedangkan roller coaster nya bergerak maju ke depan, jadi berlawanan arah.
Baca Juga: Darurat Nasional Berakhir, Jepang Terancam Gelombang Kedua Covid-19
Eejanaika ini memiliki ketinggian maksimum 76 m, dengan kecepatan maksimal 126 km/jam. Sebelum menaiki wahana ini, kamu diwajibkan untuk melepaskan sepatu, dan menitipkan semua barang bawaan supaya tidak jatuh saat roller coaster sedang berjalan.
2. Steel Dragon 2000 Nagashima Spa Land
Kalau merasa belum puas dengan pengalaman naik roller coaster, mungkin Anda wajib mencoba Steel Dragon 2000. Roller coaster di taman hiburan Nagashima Spa Land, Jepang ini adalah yang terpanjang di dunia. Dijamin bikin histeris!
Setiap taman hiburan, biasanya punya wahana yang menjadi andalannya. Sama halnya dengan Nagashima Spa Land di Prefektur Mie, Jepang yang punya roller coaster terpanjang di dunia. Namanya Steel Dragon 2000, roller coaster ini punya trek sepanjang 2.478,99 meter, dari situs resmi Nagashima Spa Land.
3. Dodonpa Fuji-Q Highland Amusement Park, Perfektur Yamanashi
Walaupun berwarna merah muda dengan belang-belang zebra, namun roller coaster yang satu ini tidak main-main. Kecepatannya mencapai 172 kilometer per jam. Dibangun lebih dari 10 tahun lalu, roller coaster yang menjadi atraksi wisata turis mancanegara tersebut adalah salah satu yang pertama kali menggunakan teknologi tekanan udara untuk menjalankan kereta-keretanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- 7 Rekomendasi Lipstik Mengandung SPF untuk Menutupi Bibir Hitam, Cocok Dipakai Sehari-hari
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- 7 Lipstik Halal dan Wudhu Friendly yang Aman Dipakai Sehari-hari, Harga Mulai Rp20 Ribuan
Pilihan
- 
            
              Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
- 
            
              Saham TOBA Milik Opung Luhut Kebakaran, Aksi Jual Investor Marak
- 
            
              Isuzu Kenalkan Mesin yang Bisa Telan Beragam Bahan Bakar Terbarukan di JMS 2025
- 
            
              Pabrik Sepatu Merek Nike di Tangerang PHK 2.804 Karyawan
- 
            
              4 HP Baterai Jumbo Paling Murah mulai Rp 1 Jutaan, Cocok untuk Ojol!
Terkini
- 
            
              5 Rekomendasi Sepatu Badminton Pria Murah Meriah, Dijamin Anti Cidera
- 
            
              5 Ide Kado Hari Guru TK yang Bikin Hati Meleleh, Lebih dari Sekedar Barang!
- 
            
              5 Sepatu Lari New Balance Terlaris di Shopee yang Wajib Dibeli: Model Stylish, Performa Oke
- 
            
              5 Rekomendasi Parfum Lokal Non Alkohol: Wangi Awet, Salat Tetap Sah
- 
            
              TES KEPRIBADIAN: Kamu Alfa, Beta, Omega, atau Sigma?
- 
            
              5 Rekomendasi Lipstik Velvet di Bawah Rp50 Ribu: Nyaman dan Mampu Menutupi Bibir Hitam
- 
            
              Perpaduan Gaya: Filosofi Jepang dan Spirit Bandung dalam Budaya Sneakers
- 
            
              Biodata dan Agama Fina Phillipe, Atlet BJJ Wakili Indonesia di Acara Physical Asia
- 
            
              5 Rekomendasi Kulkas 2 Pintu Freezer Besar Tanpa Bunga Es
- 
            
              Panduan Lengkap Menulis Surat Lamaran Kerja yang Benar dan Menarik HRD