Suara.com - Setelah sempat tutup akibat pandemi virus corona beberapa waktu lalu, Inul Daratista akhirnya kembali membuka bisnis karaoke miliknya.
Bisnis karaoke 'Inul Vizta' milik penyanyi dangdut kondang tersebut kembali dibuka usai mendapatkan izin dari pemerintah daerah setempat.
Namun ada yang berbeda dari salah satu cabang bisnis karaoke milik Inul Daratista ini. Tak seperti lokasi karaoke pada umumnya, 'Inul Vizta' kian menarik usai direnovasi.
Salah satu lantai karaoke milik Inul Daratista ini dilengkapi dengan fasilitas video mapping, yang membuat para pengunjung bak berjalan di tepi pantai.
"Mainan baru 'Inul Vizta' ku La Terazza Summarecon Bekasi. Seperti sedang di pantai yah hehehe, bismillah siang ini dapat izin dari Pemerintah Daerah Bekasi untuk operasional dari jam 12 siang sampai jam 12 malam," tulis akun Instagram @inul.d.
"Yang penasaran silahkan menikmati fasilitas New Vizta, sudah operasional dari sekarang. Ucapan terima kasih saya kepada Pemda Bekasi yang luar biasa, alhamdulillah anak-anaku bisa kerja kembali. Demikian yang lain menyusul ya. Tetap menggunakan protokol kesehatan," imbuhnya.
Mapping video yang menunjukan ombak bergulung di tepi pantai pasir putih di lorong 'Inul Vizta' ini tentu saja begitu memikat mata.
Setidaknya, mapping video ini siap mengobati rindu para pengunjung 'Inul Vizta' akan liburan di pantai yang tentu saja kini masih harus tertunda karena pandemi.
Tidak sedikit bahkan warganet yang memuji konsep terbaru dari karaoke milik Inul Daratista tersebut.
Baca Juga: Wisata New Normal ke Destinasi Istimewa Yogya, 4 Daya Tarik Pantai Wediombo
"Sumpah keren banget bun, ini terniat dan terdepan, belum ada di Indonesia kayak gini," sebut salah seorang warganet.
"Pas masuk bakalan spontan angkat celana ya, wakakak," imbuh warganet lainnya.
"Keren jeng, sukses selalu wanita Jawa Timur," timpal warganet lain.
Hingga artikel ini ditulis, video lokasi karaoke Inul Daratista disulap bak pantai sungguhan tersebut telah ditonton sebanyak 800 ribu kali oleh warganet.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
5 Sepatu Safety Brand Lokal Terbaik, Nyaman & Tahan Benturan Benda Keras Mulai 200 Ribuan
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya
-
Hari Ini Terakhir, Cek Promo Gantung Minyak Goreng 2 Liter dan Susu Formula di Alfamart
-
Katalog Promo 1.1 Alfamart Spesial Tahun Baru 1 Januari 2026: Banjir Buy 1 Get 1, Cek Daftarnya!