Suara.com - Pandemi Covid-19 berhasil menghantam industri penerbangan domestik maupun internasional. Menurut pengamat Industri Penerbangan Gery Soejatman, pemasukan maskapai penerbangan telah berkurang hingga 90 persen akibat pandemi.
"Bayangkan income yang biasanya didapatkan putus hingga 90 persen, belum ditambah biaya sewa pesawat, perawatan, dan gaji karyawan. Jadi ini benar-benar tantangan," ujar Gery dalam diskusi online bersama ASTINDO, Kamis (18/6/2020).
Ia mengatakan tragedi wabah pandemi tidak ada yang siap dan tidak ada yang memprediksi, begitu juga dengan industri penerbangan.
Sebelum masa Pembatasan Sosial Berskala Besar atau PSBB diterapkan, angka pesanan penerbangan sudah berkurang hingga 30 persen karena kekhawatiran masyarakat terkait Covid-19.
Di mulai sejak Maret 2020, maskapai di Indonesia juga hanya melayani 450 penerbangan Berlanjut saata ada pelarangan berpergian di tambah dengan aturan PSBB, hanya terdapat 120 penerbangan sehari.
"Maret itu turun ke 450 (penerbangan), lalu akhir Maret turun 120 penerbangan sehari. Ditambah larangan mudik, turun 80 penerbangan sehari," paparnya.
Gery juga menyebut bagaimana fenomena Covid-19 ini lebih parah dari SARS pada 2003 lalu, yang hanya membutuhkan waktu 3 bulan kemudian industri penerbangan bisa membaik.
Meski saat ini sudah new normal, tapi Indonesia yang belum temui puncak kasus juga jadi kekhawatiran tersendiri.
"China jadi recovery, Eropa mulai naik, kita (Indonesia) baru dibuka juga, efek berlangsung 6 bulan baru recovery. Kita belum sampai puncak wabahnya," paparnya.
Baca Juga: New Normal, Kawasan Wisata Badui Masih Ditutup untuk Umum
"Kemarin sempat telepon salah satu maskapai, jadi benar-benar ini shocking blow yang mungkin paling berat," tutupnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
DRW Skincare Rayakan Satu Dekade dengan Hadirkan DRW Prime dan Komitmen Kebermanfaatan
-
Anti Boros, 5 Rekomendasi Cushion dengan Kemasan Refill Murah untuk Si Budget Terbatas
-
5 Rangkaian Skincare Murah untuk Remaja, dari Sabun Cuci Muka sampai Sunscreen
-
5 Contoh Doa Hari Guru Nasional 2025 untuk Upacara di Sekolah
-
7 Rekomendasi Lipstik Warna Soft untuk Guru, Tidak Mencolok di Sekolah
-
7 Fakta Menarik Fatima Bosch, Pemenang Miss Universe 2025 Asal Meksiko
-
5 Ucapan Hari Guru Islami yang Menyentuh Hati, Lengkap dengan Doanya
-
13 Tahun Pencarian, Peneliti Menangis Tersedu-sedu Menemukan Bunga Rafflesia Mekar di Hutan Sumatra
-
5 Sepatu Senam Murah untuk Ibu Rumah Tangga, Nyaman dan Stylish
-
15 Poster Hari Guru yang Bisa Diunduh Gratis, untuk Story Instagram dan WhatsApp