Suara.com - Ini Dia Tanda-Tanda Penuaan pada Perempuan
Menjadi tua, meski merupakan proses alamiah tubuh yang tak bisa dihindari, tetaplah menakutkan bagi sebagian besar orang, terutama perempuan. Dan tahukah Anda, tanda-tanda proses penuaan ternyata sudah bisa dideteksi sejak usia 25 tahun, lho. Salah satunya melalui penurunan kadar hormon.
Dijelaskan oleh konsultan kesehatan dr. Ika Ayu, M.Biomed (AAM), seiring waktu perempuan akan mengalami penurunan estrogen yang cukup cepat, yang bisa menyebabkan menopause dini.
"Badan kita punya ladang hormon yang seiring waktu juga menurun," katanya dalam Live Instagram 'Forever Young', baru-baru ini.
Bagian otak kita yang bernama hipofisis anterior memproduksi hormon yang disebut DHEA atau Dehydroepiandrosterone. Hormon ini sering diistilahkan sebagai rajanya hormon.
Penurunan hormon memang dimulai di usia 25 tahun, namun tanda-tandanya akan lebih kentara pada usia 30 tahun. Oleh karena itu, dr. Ika menyarankan bagi perempuan yang berada pada rentang usia tersebut untuk lebih menjaga pola makan dan tidur.
Apa saja tanda-tandanya? Yakni mulai muncul keriput halus, sulit menurunkan berat badan, dan muncul gelambir di lengan. Tanda-tanda terkait emosi juga bermunculan, seperti mudah tersinggung dan lupa.
Hormon menentukan bagaimana seorang perempuan terlihat awet muda. Selain itu, agar tetap mengendalikan penuaan dini, dr. Ika menyebut bisa dimulai dari pola makan.
"Hindari junk food, makanan berminyak, yang digoreng, dan pedas. Junk food itu kalau di negara maju sudah banyak ditinggal," kata dr. Ika.
Baca Juga: 5 Manfaat Minyak Bunga Matahari, Cegah Penuaan Dini hingga Lawan Jerawat
Kemudian asupan yang wajib untuk menjaga tetap awet muda adalah mengonsumsi makanan kaya antioksidan, seperti buah-buahan beri. Kemudian kolagen dan asam omega-3 seperti ikan salmon, atau bisa diganti dengan dalam bentuk kapsul, serta konsumsi glutation dalam bentuk kapsul, yang umumnya berisi asam amino.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
Terkini
-
Apakah Keajaiban Sejarah Desa Majapahit di Mojokerto Akhirnya Terungkap?
-
Lipstik Waterproof yang Bagus Merek Apa? Berikut 5 Rekomendasinya
-
5 Rekomendasi Bedak di Indomaret yang Anti Dempul, Bikin Kulit Halus Natural
-
30 Ucapan Hari Anak Sedunia 20 November, Tebar Energi Positif
-
5 Kulkas 2 Pintu Hemat Listrik Lengkap dengan Itung-itungan Jumlah Watt
-
5 Rekomendasi Foundation Full Coverage dan Tahan Lama untuk Wisuda
-
5 Rekomendasi Sunscreen dengan Kandungan Salicylic Acid, Cegah Jerawat dan Penuaan di Usia 30
-
Promo Superindo Hari Ini 20 November 2025, Cek Katalog Lengkapnya Disini!
-
Sehari Harus Pakai Sunscreen Berapa Kali? Ini Saran dari Dokter agar Perlindungan Maksimal
-
5 Rekomendasi Jas Hujan Anti Bocor, Awet dan Praktis untuk Hijabers