Suara.com - Tahun ini, Rose BLACKPINK menarik perhatian dunia saat dirinya didaulat menjadi duta global (brand ambassador global) rumah mode Prancis Yves Saint Laurent (YSL). Perempuan bernama asli Park Chae Young ini menjadi orang Korea pertama yang menjadi bagian dari kampanye Musim Gugur/Musim Dingin 2020 - 2021 merek mewah tersebut. Rahasia fashion-nya langsung dikupas oleh majalah bergengsi Vogue.
Nah, ingin tahu bagaimana fakta menarik tentang Rose dan selera fashion-nya yang unik? Berikut daftarnya seperti yang dilansir Koreaboo.
1. Tertarik pada fashion sejak kecil
Wanita 23 tahun ini memang telah menjadi fashionista jauh sebelum dia debut dengan BLACKPINK. Dalam wawancara tersebut, Rose mengungkapkan memori fashion-nya yang paling awal, yakni saat usianya menginjak sekitar 15 tahun.
Rose kecil biasa 'mencuri' tas-tas yang digunakan ibunya yang memiliki tas vintage. Hal inilah yang membuatnya lebih tertarik pada gaya mode yang lebih klasik.
"Saya pikir saya mulai berdandan dengan tas yang terlihat vintage daripada baru," ungkapnya.
2. Mengagumi tas karya desainer Anthony Vaccarello
Rose telah lama mengagumi karya-karya klasik dan abadi dari desainer tas asal Belgia yang saat ini menjadi direktur kreatif YSL, Anthony Vaccarello.
"Saya sudah lama menjadi penggemar Saint Laurent dan Anthony, jadi ketika ada kesempatan, saya senang menjadi bagian di dalamnya. Sangat menyenangkan bekerja dengan materi kreatif yang saya kagumi dan hormati," lanjut wanita berambut panjang ini.
Baca Juga: Aurel Hermansyah Seperti Mimpi Kalahkan BLACKPINK
3. Senang bergaya casual dalam keseharian
Perempuan kelahiran Selandia Baru ini juga mengatakan, meski saat tampil di panggung dirinya kerap mengenakan pakaian mewah, namun untuk sehari-hari Rose lebih senang tampil casual dan santai. Seperti jeans, t-shirt, gaun santai, tas crossover kecil, dan sneakers.
Menurut Rosé, lebih mudah menyeimbangkan tampilan kasual dengan gaya YSL. Barang klasik dan bergaya vintage dari merek tersebut, memang akan lebih sempurna jika dikenakan dengan pakaian yang santai, itulah sebabnya merek ini sangat cocok untuknya.
"Sesuatu yang tidak akan pernah berpisah dari saya adalah blazer Saint Laurent yang kebesaran," kata Rose yang besar dan tumbuh di Australia ini.
4. Koleksi YSL favorit Rose
Dia mengaku jika dua tren dari koleksi Musim Gugur/Musim Dingin milik YSL benar-benar menarik perhatiannya tahun ini. Dia berencana untuk mengikuti tren vibrant jackets dengan blus dan syal yang serasi. Rose juga menyukai gaun bodycon lateks hitam dari merek tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Bukan Sekadar Cake, Clairmont Kini Jual Cookies Lembut hingga Jamu di Showroom Terbaru Bintaro
-
Ini 6 Shio Paling Hoki pada 15 Januari 2026, Cek Keberuntunganmu Besok!
-
Memoar Broken Strings Karya Aurelie Moeremans Viral, Apa Bedanya dengan Biografi?
-
Bekas Cat Rambut Sulit Hilang? 3 Trik Ampuh Basmi Noda Hitam di Tangan
-
10 Ucapan Isra Miraj 2026 dalam Bahasa Arab, Lengkap dengan Artinya
-
7 Sepatu Gym Wanita Lokal, Harga Murah di Bawah Rp500 Ribu, Kualitas Juara
-
Bisa Bikin Rezeki Seret? Jangan Simpan 3 Barang Ini di Dapur Menurut Feng Shui
-
45 Kartu Ucapan Isra Miraj 2026 Untuk Bos, Sopan, Profesional dan Berkesan
-
9 Susu untuk Tulang Kuat Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Tetap Aktif dan Sehat
-
5 Rekomendasi Peeling Gel untuk Memudarkan Flek Hitam di Usia 40-an, Wajah Glowing Bebas Noda