Suara.com - Tak hanya sapi saja, daging kambing juga menjadi bahan makanan primadona ketika Idul Adha tiba. Biasanya daging kambing ini diolah menjadi berbagai macam sajian seperti sate, hingga gulai.
Namun tak jarang, banyak orang kebingungan mencari referensi resep daging kambing apa selain sate yang cocok untuk dihidangkan saat Idul Adha.
Bukan hanya sate saja, sebenarnya daging kambing ini bisa dimasak menjadi kari daging kambing yang lezat dan nikmat.
Saat memasak sajian kambing memang terkadang muncul permasalahan terkait bau-nya yang sedikit menyengat alias prengus.
Nah, untuk mengolah daging kambing menjadi kari agar tidak prengus ini, berikut Suara.com akan membagikan tips mudahnya untuk Anda.
Berikut Suara.com rangkum untuk Anda, cara membuat kari daging kambing anti prengus dari laman Cookpad, Kamis (30/7/2020).
Bahan membua kari daging kambing:
- 1 kilogram daging kambing
- Santan atau jika ingin lebih ringan bisa menggunakan 'Fiber Creme'
- Baking soda
Bahan rebus anti prengus:
- 5 lembar daun jeruk
- 3 lembar daun salam
- 2 buah serai geprek
- 2 siung bawang putih geprek
- 2 cm laos
- 2 cm jahe
- 4 buah cengkeh
- 1 batang kayu manis
Bumbu halus:
Baca Juga: Dijamin Empuk, Begini Cara Membuat Semur Daging Sapi untuk Idul Adha
- 6 buah kemiri sangrai
- 1 sendok teh jintan
- 6 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 1 sendok teh ketumbar
- 2 cm jahe
- 2 cm laos
- 1 cm kunir
Bumbu rebusan:
- 4 buah cengkeh
- 1 batang kayu manis
- 2 buah serai geprek
- 4 lembar daun jeruk
- 3 lembar daun salam
Cara membuat kari daging kambing anti prengus:
- Pertama-tama, taburi daging kambing dengan menggunakan baking soda untuk menghilangkan bau prengus. Diamkan daging kambing di dalam rendaman baking soda, kurang lebih selama 30 menit.
- Langkah berikutnya, rebus daun jeruk, daun salam, serai, cengkeh, laos, kayu manis, dan juga bawang putih sampai mendidih. Usai mendidih, baru masukkan daging kambing.
- Rebus daging kambing selama 4 menit jika Anda ingin kaldu kambingnya terasa. Jika tidak, rebus daging kambing selama 1 jam untuk menghilangkan bau prengusnya. Usahakan rebus daging kambing dengan api kecil ya.
- Setelah direbus, angkat kemudian cuci daging kambing sampai bau prengusnya hilang.
- Berikutnya, rebus kembali daging kambing dengan menggunakan bumbu rebus yang ditambahkan santan atau Fiber Creme. Rebus kembali daging kambing menggunakan api kecil.
- Selanjutnya uleg bumbu halus, kemudian sangrai hingga aroma wanginya terasa.
- Langkah terakhir, Anda bisa memasukan bumbu halus yang sudah disangrai ke dalam kuah rebusan. Tambahkan kaldu, merica, gula dan garam sesuai selera, masak dengan api kecil hingga bumbu meresap, matikan kompor kemudian hidangkan selagi hangat.
Itu dia tadi cara membuat kari daging kambing anti prengus untuk Idul Adha. Selamat mencoba di rumah ya!
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
5 Rekomendasi Sepatu Adidas Casual Super Nyaman, Cocok Buat Nongki Bareng Teman
-
7 Rekomendasi Sepatu Gym Wanita Terbaik, Modal Rp300 Ribuan Kaki Bebas Cedera
-
Apa Itu Mimetic Violence? Istilah Baru dari Kasus Ledakan SMAN 72 yang Sangat Berbahaya
-
5 Pilihan Parfum Mirip Baccarat di Alfamart yang Tahan Lama, Harga Murah Meriah
-
5 Sepatu Loafers Wanita Terbaik Harga Terjangkau, Cocok Dipakai Kuliah dan Kerja
-
Besok Bakal Hoki! Ini 6 Shio yang Dapat Keberuntungan pada 13 November 2025
-
5 Parfum dengan Aroma Minuman, Mulai dari Teh Melati hingga Mocktail Segar
-
Pakai Bedak Waterproof? Begini Cara Menghapusnya biar Wudhu dan Ibadah Tetap Sah
-
Tanggal Merah 2026 Hari Apa Saja? Ini Daftar dan Link Download Kalender Lengkapnya
-
Azarine x Sanrio Series, Kolaborasi Make-Up Ter-cute Tahun Ini!