Suara.com - Kehidupan Megan Markle setelah menjadi istri Pangeran Harry jadi sorotan. Ia dinilai frustasi ketika harus berhadapan dengan anggota keluarga kerajaan Inggris lainnya.
Dalam sebuah film dokumenter baru yang membahas kehidupan Pangeran Harry dan Meghan Markle, penulis biografi kerajaan, Andrew Morton mengatakan dia bersimpati dengan Meghan Markle atas apa yang dia alami sebagai anggota senior keluarga kerajaan.
Mulai dari berurusan dengan rasisme di pers Inggris hingga menjadi sasaran untuk melakukan hal yang sama yang dilakukan Kate Middleton sampai mendapat pujian.
"Saya merasakan (yang dirasakan) gadis malang ini. Maksud saya, dia datang ke negara ini, dengan terjun payung," kata Morton, menurut Daily Mail, yang dilansir Insider.
"Dia menikah dengan keluarga yang sangat sulit, yang semua orang merasa sulit untuk dimasuki. Dan dia adalah seseorang yang tidak tahu banyak tentang sejarah Inggris, budaya Inggris, dan seperti yang dia katakan pada dirinya sendiri, 'Dia akan mulai bekerja'," jelasnya lagi.
"Dia langsung berlari, tapi dia menabrak dinding bata," lanjut Morton dalam film dokumenter Channel 5 baru, "Meghan and Harry: The New Revelations," ditayangkan perdana Sabtu lalu di Inggris.
Film dokumenter ini berfokus pada perjalanan Pangeran Harry dan Meghan Markle saat bekerja sebagai Duke dan Duchess of Sussex dan akhirnya mundur dari kehidupan kerajaan sepenuhnya pada Musim Semi 2020.
Meghan Markle mungkin merasa frustrasi sebagai bangsawan yang bekerja karena dia merasa dibungkam, kata Morton.
Morton yang juga menulis "Diana: Her True Story," mengatakan dalam film dokumenter itu bahwa frustrasi Meghan Markle sebagai anggota keluarga kerajaan yang bekerja kemungkinan besar karena fakta bahwa dia tidak dapat mengatasi rumor dan gosip.
Baca Juga: Sahabat Sempat Sarankan Hal Ini Untuk Hubungan Pangeran Harry dan Meghan
"Dia dibuat frustrasi oleh fakta bahwa dia tidak bisa memberikan cerita dari sisinya. Segala macam cerita keluar tentangnya. Parahnya, dia tidak bisa menjawabnya, dan itu sesuatu yang dia anggap sangat membuat frustrasi," ungkap dia.
Morton menambahkan dalam dokumenter tersebut bahwa menurut pendapatnya, buku yang akan diluncurkan "Finding Freedom," sebuah biografi tidak resmi tentang Pangeran Harry dan Meghan Markle yang ditulis oleh Omid Scobie dan Carolyn Durand, bisa menjadi salah satu cara ibu satu anak tersebut membagikan cerita dari sisinyam
Meski begitu, juru bicara Pangeran Harry dan Meghan Markle sebelumnya mengatakan kepada BBC bahwa pasangan itu tidak pernah diwawancarai untuk buku itu.
"Buku ini didasarkan pada pengalaman penulis sendiri sebagai anggota korps pers kerajaan dan pelaporan independen mereka sendiri," kata juru bicara Sussex kepada BBC.
Berita Terkait
-
Meghan Markle Bikin Geram Pangeran William: Video di Terowongan Diana Jadi Sorotan!
-
Etika Trump Dipertanyakan! Raja Charles III Dibelakangi saat Kunjungan Kenegaraan
-
Frustasi Tak Bisa Sekolah, Pelajar di Cirebon Nekat Minum Pembersih Lantai
-
Segini Kekayaan Pangeran Harry yang Gelar Kerajaannya Bakal Dicabut
-
Kevin Diks Curhat Frustasi: Saya Tidak Lagi Muda
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Celana Ketinggalan Zaman yang Mengalahkan Legging, Kembali Bergaya!
-
5 Eyeshadow Palette di Bawah Rp100.000 Selain Pinkflash, Terdaftar BPOM
-
6 Shio Paling Beruntung Hari Ini 9 November 2025, Siapa Saja yang Hoki?
-
5 Zodiak dengan Ramalan Terbaik 9 November, Apa Keberuntungan Kamu?
-
Ramalan Zodiak Gemini di November 2025: Kerja Keras Terbayar, Waspada Pengkhianatan
-
Diecast Jadi Karya Seni? Intip Rahasia Kreator Indonesia di IDE 2025!
-
Panduan Praktis Mengakses Berkas PPT di PC dan Mac
-
4 Rekomendasi Parfum yang Wangi Wanita Sukses, Tahan Lama dan Beri Kesan Elegan
-
Terpopuler: Profil Hakim Khamozaro Waruwu hingga Ide Outfit Hari Pahlawan untuk di Kantor
-
K-Pop "Rambah" Dunia Kuliner, Oreo BABYMONSTER Hadir dengan Rasa Marshmallow yang Bikin Nagih