Suara.com - Sebelum melangkah ke jenjang pernikahan, pasangan kekasih biasanya akan melalui proses lamaran lebih dulu. Saat acara lamaran, pihak keluarga pengantin pria akan mendatangi keluarga pengantin perempuan dan meminangnya.
Tidak hanya itu, calon pengantin pria juga akan memberikan seserahan atau hantaran kepada calon istrinya. Normalnya, seserahan dapat berupa baju, tas, perhiasan, makeup, hingga makanan.
Meski begitu, seorang pengantin pria asal Malaysia punya ide unik dalam hal seserahan. Pria bernama Abdul Qaiyum itu memutuskan untuk memberikan kucing kepada calon istrinya.
Dilansir laman mStar, pasangan Yusmadiella Yuz dan Abdul Qaiyum sama-sama merupakan pencinta binatang. Keduanya pun senang memelihara kucing.
Karena alasan tersebut, Abdul Qaiyum pun memberikan kucing campuran ras Parsi dan British Shorhair kepada tunangannya. Kucing warna abu-abu itu dinamai Bijibu Ashley.
Hal ini diungkapkan oleh Yusmadiella Yuz di Facebook. Sejak dibagikan pada Sabtu (8/8/2020) lalu, kisahnya sudah menjadi viral dan dibagikan lebih dari 800 kali.
Meski begitu, kehadiran kucing dalam acara pertunangan mereka nyaris membuat heboh. Pasalnya, si kucing hampir kabur dari acara tersebut.
Pertunangan Yusmadiella Yuz dan Abdul Qaiyum dilangsungkan pada 2 Agustus 2020 lalu. Saat itu, Bijibu, yang dimasukkan ke dalam kandang khusus seserahan, tidak mau bekerja sama.
"Dia tidak mau bekerja sama karena asyik ingin keluar dari kandang. Mungkin dia merasa aneh karena menjadi pusat perhatian. Tamu pun merasa aneh karena hantaran kucing kan jarang," kisahnya.
Baca Juga: Wow, Kucing Baru Nagita Slavina Ternyata Punya Paspor
"Memang heboh sebab Bijibu ingin bermain. Tidak mau duduk diam di satu tempat. Dari banyak foto yang diambil, dia siap keluar dari kandang."
Namun, untunglah kucing bernama Bijibu Ashley itu tak sampai melompat keluar atau kabur dari rumah.
"Kalau lompat keluar rumah, saya akan menangis melihatnya. Tapi saya memuji fotografer yang sudah berjuang mengambil foto terbaik."
Pasangan Yusmadiella Yuz dan Abdul Qaiyum sudah mengenal sejak masa sekolah menengah. Sejak awal, Abdul Qaiyum memang berencana untuk memberikan kucing sebagai hantaran.
Sementara, Yusmadiella Yuz ganti memberikan set alat memancing kepada calon suaminya sebagai hadiah.
"Memang sudah rencana dari awal sebenarnya. Memang dia ingin memberi hantaran kucing, tapi susah juga mendapatkannya. Seminggu sebelum pertunangan dia baru menemukan kucing yang ingin diberikan," cerita Yusmadiella soal seserahan yang didapatkannya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
Terkini
-
5 Rekomendasi Sepatu Lokal Alternatif Veja, Murah Mulai Rp100 Ribuan
-
4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
-
5 Rekomendasi Tinted Moisturizer untuk Samarkan Kerutan Lansia, Mulai Rp50 Ribuan
-
Bibir Tebal Cocok Pakai Lipstik Apa? Cek 5 Pilihan yang Layak Dicoba, Mulai Rp23 Ribuan
-
5 Rekomendasi Skincare untuk Menghilangkan Milia di Usia 30 Tahun
-
5 Rekomendasi Warna Lipstik MAC yang Paling Populer dan Ikonik
-
5 Cushion Terbaik untuk Kulit Sensitif Usia 45 Tahun ke Atas
-
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
-
Bayar Fidyah Puasa 1 Hari Berapa Rupiah dan Kg Beras? Begini Ketentuan yang Benar
-
5 Rekomendasi Moisturizer Jepang, Formula Negeri Sakura Hempas Flek Hitam