Suara.com - Belum lama ini publik digemparkan dengan cuitan Chef Arnold yang tengah menyindir YouTuber Bobon Santoso. Dalam unggahannya tersebut , bahkan Bobon Santoso sempat disebut tak akan pernah menjadi masterchef oleh Chef Arnold.
Bagi Anda yang masih asing dengan nama YouTuber Bobon Santoso, pria ini dikenal dengan hobi super nyentriknya yakni membuat kuliner nyentrik. Sebut saja beberapa waktu lalu Bobon Santoso nekat membuat menu kelelawar goreng tepung di tengah situasi pandemi.
Tak hanya itu, beberapa bahan tak lazim yang pernah dimasak Bobon Santoso antara lain yakni cicak, kelelawar, dan masih banyak lagi lainnya.
Rupanya, Chef Arnold diduga sedikit merasa kurang nyaman alias jijik ketika menyaksikan aksi Bobon Santoso memasak. Dalam salah satu cuitannya, Chef Arnold mengatakan secara blak-blakan bahwa Bobon Santoso tak akan pernah bisa jadi masterchef.
Tidak berselang lama, rupanya sindiran Chef Arnold tersebut kemudian dibalas langsung oleh Bobon Santoso melalui pesan pribadi pada aplikasi Instagram.
"Bapak Arnold yang katanya 'Chef' nggak masalah kalau saya bukan seorang masterchef bagimu. Bagi komunitas dan para goblokers saya, saya adalah masterchef terbaik.. Itu faktanya! Seblak Ceker Biawak, Ular Geprek, Pizza Kecoa dan masih banyak lagi, tidak akan pernah bisa chef lakukan, wassalam," balas Bobon Santoso.
Tentu saja aksi saling sindir antara Chef Arnold dan Bobon Santoso tersebut sontak menjadi pusat perhatian.
Tidak sedikit pula rupanya warganet yang berada di pihak Chef Arnold dan merasa jijik dengan aksi YouTuber Bobon Santoso.
Namun beberapa warganet juga terlihat ada yang membela kreativitas dari Bobon Santoso.
Baca Juga: Viral Curhat Warganet Kirim Makanan Malah Dihina Kekasih, Chef Arnold Murka
"Wkwkwkw apaan banget sih ini orang, dia gila atau gimana sih? Nyari duit gitu amat," sebut salah seorang warganet.
"Bobon memang chef tapi cuma salah negara aja. Coba kalau di Thailand, pasti banyak yang mau rekrut dia," imbuh warganet lain.
"Mencoba menebak alasan Chef Arnold bilang begitu, pertama Bobon banyak buang makanan demi konten. Masih banyak orang yang beli telur setengah kilo aja harus banting tulang seharian. Kedua, Bobon menghina seni masak dengan menjadikannya candaan nggak lucu semisal masak televisi goreng tepung," timpal warganet lain.
Sementara hingga Jumat (25/9/2020), cuitan Chef Arnold sindir YouTuber Bobon Santoso tersebut telah viral dan mendapatkan setidaknya 13 ribu likes dari warganet.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis