Suara.com - Ada banyak cara untuk menyelesaikan isu perselingkuhan yang dilakukan oleh pasangan. Meski kebanyakan pasangan memilih berpisah, ada pula yang ingin tetap mempertahankan pernikahan.
Idealnya, pasangan yang ingin tetap mempertahankan pernikahan bisa melakukan terapi atau konseling. Namun, ibu satu ini punya ide lain.
Melansir The Sun, seorang ibu menjadi viral karena memutuskan untuk memberikan hukuman pada suaminya yang selingkuh. Hukuman itu dimaksudkan agar sang suami malu.
Lewat hukuman tersebut, si suami diminta memakai baju anak-anak yang berwarna pink dan biru pastel. Dia juga diminta naik sepeda yang sudah dihias.
"Ini adalah hukuman publik untuk suamiku yang berselingkuh," jelas si istri lewat papan keterangan yang ditempelkan di sepeda.
"Tolong ambil fotonya dan bagikan di laman Facebook Shame My Hubby," tambah keterangan tersebut.
Wanita ini lantas menjelaskan bahwa hukuman itu merupakan kesepakatan bersama agar mereka tidak bercerai.
"Pernahkah kau ingin balas dendam pada suamimu? Suamiku tertangkap selingkuh, tapi alih-alih bercerai, kami membuat kesepakatan."
"Dia harus keluar sekali seminggu ke hadapan publik dengan baju paling memalukan yang bisa kubayangkan. Apa menurut kalian dia sudah kapok?" tanya si istri lewat Facebook.
Baca Juga: Ini Lho Rahasia Makeup Pengantin Tahan Air yang Tengah Viral di TikTok!
Sayangnya, hukuman yang diberikan sang istri ini malah menuai kontroversi. Beberapa merasa jika hubungan itu kurang memberikan efek jera.
"Satu-satunya hal yang dia pelajari adalah dia bisa berselingkuh kapan pun dia mau dan konsekuensinya hanya ini. Dia bahkan bisa menyembunyikan identitasnya," tulis salah satu komentar.
"Lebih baik bercerai dan menghemat waktu daripada membuat malu semua orang," imbuh komentar lain.
Sementara, ada pula yang berkomentar bahwa hubungan pasangan ini sudah tidak sehat dan tidak seharusnya dipertahankan.
"Ini hubungan yang sangat tidak sehat. Sangat menyedihkan."
"Ini sangat menyedihkan karena wanita ini akan menjadi orang terakhir yang sadar bahwa hukuman itu juga mempermalukan dirinya sendiri," tambah komentar lain.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 Rekomendasi Skincare Facetology yang Bikin Kulit Cerah dan Halus
-
8 Pilihan Cushion dengan Skincare Infused untuk Makeup Ringan dan Kulit Tetap Terawat
-
25 Soal dan Kunci Jawaban TKA Matematika Kelas 6 SD: Pecahan hingga Operasi Hitung
-
Cushion Vs Foundation, Mana yang Lebih Baik? Ini Rekomendasi untuk Makeup Flawless
-
25 Latihan Soal dan Kunci Jawaban TKA Bahasa Indonesia Kelas 6 SD
-
5 Moisturizer untuk Hempaskan Garis Penuaan, Mulai Rp30 Ribuan
-
4 Rekomendasi Cushion yang Tahan Keringat, Tak Perlu Khawatir saat Aktivitas Padat
-
Ketika Dapur Rumahan Ingin Naik Kelas: Cerita UMKM yang Siap Bertumbuh
-
5 Bedak untuk Samarkan Garis Penuaan agar Wajah Tampak Muda
-
4 Rekomendasi Serum Bakuchiol Lokal untuk Usia 40-an, Lebih Aman bagi Kulit Sensitif