Suara.com - Masker jadi salah satu benda vital di masa pandemi Covid-19. Ini lantaran masker menjadi penangkal infeksi Covid-19.
Harga masker juga kini relatif murah dibanding awal-awal pandemi. Keberadaan benda penutup hidung dan mulut ini sempat teramat langka dan membuat harganya melambung tinggi.
Nah, sekarang juga masih ada loh masker mahal nan mewah di mana harganya mencapai 1,5 juta dollar atau setara Rp22,5 miliar rupiah. Wow fantastis ya!
Mengutip Forbes, Senin (23/11/2020) masker mahal nan mewah ini diproduksi brand perhiasan mewas Israel, Yvel. Bukan bahan biasa, makser ini terbuat dari mutiara dan berhiaskan berlian.
Jika Anda berpikir masker ini diproduksi massal, jelas keliru. Karena masker yang diklaim sebagai masker termahal di dunia ini adalah pesanan khusus klien Yvel sejak 2008 silam. Klien ini adalah seorang pengusaha sekaligus kolektor benda seni di China yang tinggal di Los Angeles.
Klien tiba-tiba datang dengan ide ingin memproduksi satu-satunya masker pelindung virus yang berhiaskan berlian.
"Dia pelanggan lama saya. Dia mengenal Yvel sejak 2008. Dia mengunjungi kami di Israel dan tahu apa yang kami lakukan," ujar Levy pemilik sekaligus pendiri Yvel.
Yvel sendiri selain sebagai brand fashion, juga sebagai tempat bersekolah untuk mendidik dan melatih skill para imigran Ethiopia. Total karyawan Yvel 90 persen di antaranya adalah imigran dari 23 negara.
Sebelum dan selama pandemi Yvel memang tidak pernah menerima sumbangan untuk menghidupi para imigran tersebut. Tapi klien yang enggan Levy sebutkan namanya itu memilih memberikannya tugas, yaitu membuat masker termahal dan termewah.
Baca Juga: Vaksin Paling Efektif Cegah Penyakit Menular
Hanya ada 3 syarat yang diajukan klien Levy, yaitu:
- Masker harus 100 persen berfungsi sama seperti masker medis N99, yang standarnya sudah diakui badan pengawas obat dan makanan AS (FDA).
- Masker harus selesai dan dikirim sebelum 31 Desember 2020.
- Harus jadi masker pelindung paling mahal di dunia.
Melihat syaratnya, Levy hanya yakin bisa memenuhi persyaratan terakhir, tapi untuk 2 syarat sebelumnya harus membutuhkan kerja keras ekstra. Ini karena ia harus membuat masker dari bahan mewah, tapi juga nyaman dipakai.
"Dalam bisnis kalau tidak ada tantangan tidak menyenangkan. Itu adalah proyek yang sangat bagus, menarik dan bermanfaat," ungkap Levy.
Levy kemudian merekrut 25 pengrajin untuk membuat berlian terbaik. Para pengrajin ini bekerja selama 3 bulan untuk proyek ini.
Hasilnya masker berhasil dibuat dengan harga 1,5 juta dollar, punya fungsi yang diinginkan, tapi juga terbuat dari 250 gram emas 18 karat, berhiaskan 3.608 berlian hitam dan putih dengan berat total 210 karat.
Gimana, tertarik membuatnya juga?
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- 7 Rekomendasi Lipstik Mengandung SPF untuk Menutupi Bibir Hitam, Cocok Dipakai Sehari-hari
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- 7 Lipstik Halal dan Wudhu Friendly yang Aman Dipakai Sehari-hari, Harga Mulai Rp20 Ribuan
Pilihan
-
Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
-
Saham TOBA Milik Opung Luhut Kebakaran, Aksi Jual Investor Marak
-
Isuzu Kenalkan Mesin yang Bisa Telan Beragam Bahan Bakar Terbarukan di JMS 2025
-
Pabrik Sepatu Merek Nike di Tangerang PHK 2.804 Karyawan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah mulai Rp 1 Jutaan, Cocok untuk Ojol!
Terkini
-
5 Rekomendasi Sepatu Badminton Pria Murah Meriah, Dijamin Anti Cidera
-
5 Ide Kado Hari Guru TK yang Bikin Hati Meleleh, Lebih dari Sekedar Barang!
-
5 Sepatu Lari New Balance Terlaris di Shopee yang Wajib Dibeli: Model Stylish, Performa Oke
-
5 Rekomendasi Parfum Lokal Non Alkohol: Wangi Awet, Salat Tetap Sah
-
TES KEPRIBADIAN: Kamu Alfa, Beta, Omega, atau Sigma?
-
5 Rekomendasi Lipstik Velvet di Bawah Rp50 Ribu: Nyaman dan Mampu Menutupi Bibir Hitam
-
Perpaduan Gaya: Filosofi Jepang dan Spirit Bandung dalam Budaya Sneakers
-
Biodata dan Agama Fina Phillipe, Atlet BJJ Wakili Indonesia di Acara Physical Asia
-
5 Rekomendasi Kulkas 2 Pintu Freezer Besar Tanpa Bunga Es
-
Panduan Lengkap Menulis Surat Lamaran Kerja yang Benar dan Menarik HRD