Suara.com - Salah satu jajanan Tionghoa yang populer di Indonesia adalah bakpao. Bakpao merupakan kue tradisional berbentuk bulat dan berwarna putih.
Bakpao merupakan bahasa Indonesia yang diserap dari bahasa Hokkian. Bak berarti daging, sedangkan pao berarti bungkusan. Hal ini membuat bakpao memiliki makna daging yang dibungkus.
Namun saat ini, makanan dengan tekstur lembut ini memiliki isian yang variatif. Mulai dari cokelat, keju, kacang hijau, telur asin, dan lainnya, semua bisa dijadikan isian bakpao.
Makanan nikmat ini bisa kamu buat sendiri di rumah, lho. Kamu tetap bisa membuat bakpao lembut dan putih mulus meski tak menggunakan tepung tang mien.
Berikut Suara.com rangkum resep bakpao lembut tanpa tepung tang mien dari kanal YouTube Dapur Umi.
Bahan:
- 25 gram terigu protein rendah
- ¾ sendok makan mentega putih (bisa diganti mentega atau margarin)
- 1 sendok makan gula pasir
- 60 sampai 75 ml air dingin
- ¼ sendok teh garam
- ½ sendok teh ragi instan
- Secukupnya selai cokelat untuk isian
Cara membuat:
- Uleni semua bahan, kecuali garam, mentega putih, dan selai cokelat.
- Saat sudah setengah kalis, tambahkan garam dan juga mentega putih. Uleni kembali hingga kalis.
- Taburi alas adonan dengan terigu, kemudian bagi adonan masing-masing sekitar 35 gram.
- Kemudian, bulat-bulatkan adonan. Tutup adonan dengan kain bersih atau plastic wrap selama 10 menit.
- Giling adonan kemudian pipihkan bagian pinggir adonan.
- Isi tengah adonan menggunakan selai cokelat. Kemudian, satukan setiap ujung bakpao hingga membungkus selai cokelat.
- Cubit-cubit bagian atas bakpao, kemudian bulatkan kembali dengan hati-hati agar tidak bocor.
- Alasi bakpao dengan kertas bakpao, kemudian tutup kembali adonan bakpao dengan kain bersih. Diamkan 10-15 menit.
- Selanjutnya kukus bakpao di api sedang cenderung kecil selama 10-15 menit hingga matang.
- Bakpao siap disajikan.
Itulah langkah-langkah untuk membuat bakpao lembut dan mulus meskipun tanpa tepung tang mien. Kuncinya ada di ketepatan waktu saat mengolah adonan bakpao.
Bakpao ini sangat cocok menemani waktu senggangmu sembari minum teh. Selamat mencoba!
Baca Juga: Mirip Nasi Uduk, Ini Resep Nasi Lemak Khas Malaysia
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
Hakim PN Palembang Raden Zaenal Ditemukan Tewas di Kos, Pernah Vonis Hukuman Mati ke 3 Orang
-
Terpopuler: Sumber Kekayaan Gus Elham, Shio Paling Beruntung 15-16 November 2025
-
6 Zodiak Paling Beruntung Hari Ini 15 November 2025, Saatnya Raih Pengakuan
-
7 Skincare Korea Terbaik untuk Anti Aging Usia 40 Tahun, Auto Jadi Glass Skin
-
5 Rekomendasi Lipstik Nude untuk Kulit Sawo Matang, Cocok Buat Make Up Natural Tanpa Bikin Pucat
-
Tidur Malam yang Cukup Berapa Jam? Ini Kata Sleep Coach Vishal Dashan
-
Menurut Penelitian, Ini 5 Kebiasaan Sehari-hari yang Diam-Diam Merusak Otak
-
Umur 15 Tahun Sebaiknya Pakai Sunscreen SPF Berapa? Ini 5 Pilihan Aman Mulai Rp12 Ribuan
-
5 Moisturizer Ringan untuk Menenangkan Kulit Kemerahan, Sensitive Skin Friendly
-
Rahasia 26 Tahun Kino: Filosofi 'Synergy in Diversity' yang Mengubah Perbedaan Jadi Kekuatan Bisnis