Suara.com - Orang-orang yang sangat perfeksionis bisa saja terganggu dengan hal yang bagi sebagian orang biasa. Mereka bisa merasa gemas ataupun terganggu bila menemui ada yang tak sesuai dengan seharusnya.
Hal ini nampak pada sebuah unggahan akun Twitter @txtdariolshop. Pada unggahan tersebut nampak sebuah tangkapan layar produk yang dijual di e-commerce.
Produk yang dijual adalah satu set alat makan khas Korea. Diantaranya mangkuk, sumpit, sendok, dan gelas. Keempat alat makan tersebut terbuat dari stainless steel.
Namun ada yang salah dari penempatan nama produk tersebut. Gambar sumpit ditulisi sendok, sebaliknya gambar sendok ditulisi sumpit. Hal ini rupanya mengganggu salah satu calon pembeli dan membuatnya protes.
Pembeli tersebut protes dan mengungkapkan bahwa dirinya terganggu dengan hal tersebut. Ia meminta agar penjual memperbaiki tulisannya.
"Kak itu nama sumpit dan sendoknya kebalik. Bisa dibenerin nggak? Saya nggak betah lihatnya," tulis orang itu di kolom pertanyaan terkait produk.
Unggahan ini kemudian ramai mendapat respon warganet. Hanya dalam satu hari, sebanyak 20 ribu akun Twitter menyukai unggahan ini.
"Aku ngerti banget sama hal ini. Terkadang ngerasa kayak psiko banget. Nyuci piring, ngepel laintai, nyuci pakaian kalo orang yang ngerjain berasa nggak sempurna," tulis seorang warganet.
Warganet lainnya turut memberikan respon atas unggahan ini. "Ini si sender golongan darahnya A ya? Perfeksionis banget," ujar seorang warganet.
Baca Juga: Dikenal Perfeksionis, Gaya Rumah Ini Paling Cocok untuk Si Virgo
"Ini memang cukup meresahkan. Aku lihatnya juga nggak betah tolong," komentar warganet lainnya.
Warganet lainnya malah mengajak orang perfeksionis berkumpul. "Ini ada indikasi perfeksionis. Ayo orang perfeksionis ngumpul yok," ucap seorang warganet sembari mengutip cuitan tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- Penampakan Rumah Denada yang Mau Dijual, Lokasi Strategis tapi Kondisinya Jadi Perbincangan
- Belajar dari Tragedi Bulan Madu Berujung Maut, Kenali 6 Penyebab Water Heater Rusak dan Bocor
- Prabowo Disebut Ogah Pasang Badan untuk Jokowi Soal Ijazah Palsu, Benarkah?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Ketiga 13-19 Oktober 2025
- 4 Mobil Listrik Termurah di Indonesia per Oktober 2025: Mulai Rp180 Jutaan
Pilihan
-
Warisan Utang Proyek Jokowi Bikin Menkeu Purbaya Pusing: Untungnya ke Mereka, Susahnya ke Kita!
-
Tokoh Nasional dan Kader Partai Lain Dikabarkan Gabung PSI, Jokowi: Melihat Masa Depan
-
Proyek Rp65 Triliun Aguan Mendadak Kehilangan Status Strategis, Saham PANI Anjlok 1.100 Poin
-
Pundit Belanda: Patrick Kluivert, Alex Pastoor Cs Gagal Total
-
Tekstil RI Suram, Pengusaha Minta Tolong ke Menkeu Purbaya
Terkini
-
5 Parfum Cewek Lokal yang Awet untuk Olahraga, Wangi Tetap Segar Meski Berkeringat
-
Terpopuler: Anak Setya Novanto Menikah, Gaji Pensiunan PNS Bakal Naik Oktober 2025?
-
Harmoni Manusia dan Alam, Tradisi Sedekah Bumi Jadi Inspirasi Pariwisata Berkelanjutan
-
5 Pilihan Parfum Mykonos Aroma Musk Maskulin Harga di Bawah Rp 100 Ribu
-
Sebut Wasit Ma Ning Hancurkan Impian 270 Juta Masyarakat, Apakah Cristian Gonzales Sudah Pensiun?
-
Rasa Sultan Menu Restoran Dearly Joshua Pacar Ari Lasso: Nasi Campur Seporsi Rp80 Ribu?
-
Mengenal Teknologi Hyper-Bond Wonderskin untuk Tampilan yang Menyatu di Kulit
-
Rahasia Kawah Ijen Terungkap: Panduan Lengkap 2025 untuk Pengalaman Terbaik dan Teraman
-
Mitos Selasa Kliwon, Benarkah Keramat? Sara Wijayanto Gelar Ritual Khusus di Hari Itu
-
7 Sunscreen SPF 50 Terbaik untuk Flek Hitam Sekaligus Bikin Wajah Cerah