Suara.com - Mi instan menjadi makanan yang cukup praktis untuk diolah. Makanan yang tinggal direbus ini pun menjadi favorit banyak orang. Seorang warganet membagikan cara yang tak biasa saat merebus mi instan. Ia menggunakan air gambut untuk merebus mi tersebut.
Momen masak mi instan pakai air gambut dibagikan melalui akun TikTok @permatasari77. Dalam video tersebut ia menyebut air yang digunakan adalah air sultan.
Tampak saat itu, ia mengambil air yang warnanya kecokelatan. Kemudian air tersebut direbus hingga mendidih dan wanita ini pun memasukkan mi instan.
Wanita tersebut juga memasukkan bumbu ke dalam air rebusan mi. Setelah itu ia menyajikan mi tersebut lengkap dengan kuah air gambut di mangkuk.
Video ini lantas menarik perhatian warganet. Banyak yang tak habis pikir kenapa wanita tersebut memasak dengan air gambut.
Air gambut merupakan air permukaan hasil akumulasi sisa material tumbuhan. Biasanya air gambut ditemukan pada daerah berawa atau dataran rendah dan sering dijumpai di Sumatera dan Kalimantan.
Pada kolom komentar, warganet banyak yang menyebutkan tentang indikator air bersih yang layak untuk konsumsi. Indikator tersebut diantaranya air tidak berbau, tidak keruh, tidak memiliki rasa dan tidak berwarna.
Air gambut juga perlu melalui proses pengolahan khusus terlebih dahulu agar dapat layak dikonsumsi. Selain itu warganet juga memberikan respon yang beragam. Hal ini nampak dari komentar yang membanjiri video tersebut.
"belum pernah pada tinggal di Kalimantan si. Lu kalo tinggal di sana kaget dah sungai kebanyakan airnya kayak gitu semua. Eitss tapi itu bukan air kotor ye," komentar warganet ini.
Warganet lainnya turut memberi komentar pada video tersebut. "Fyi gaes. Nggak semua tempat di Kalimantan airnya kayak gitu. Mungkin ada di beberapa daerah, tapi daerah lainnya bersih kok," tulis warganet tersebut.
Baca Juga: Resep Mi Nyemek dari Mi Instan, Harganya Tetap Bersahabat untuk Kantong
"Plis bilang ini cuma konten dan lu nggak makan mi itu beneran. Ginjal lu cuy," ucap seorang warganet ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Suncreen SPF 50 Cocok untuk Umur Berapa? Ini Pilihan untuk Setiap Usia
-
Sinopsis 28 Years Later: The Bone Temple, Kapan Tayang di Indonesia?
-
Shandy Purnamasari dan Ekspedisi Dapur Kemanusiaan, Bawa 99 Ribu Porsi Makanan ke Aceh Tamiang
-
Apakah Boleh Menutupi Uban Pakai Cat Hitam? Ini 3 Rekomendasi Warna yang Diperbolehkan Nabi
-
5 Parfum Lokal yang Wanginya Elegan dan Tahan Lama, Harga Murah Kualitas Kelas Dunia
-
Sejarah dan Makna Isra Mi'raj: Perjalanan Luar Biasa Nabi Muhammad SAW Terima Perintah Salat 5 Waktu
-
Terpopuler: Link Download Gratis Ebook Broken Strings, Profil Menantu Tommy Soeharto Disorot
-
Tembus Tembok Retail Modern: Cara UMKM Jakarta Barat Naik Kelas dari Lokal ke Global
-
5 Shio Paling Hoki Besok 14 Januari 2026, Ada Ular dan Monyet
-
7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas