Suara.com - Makeup sekarang bukan barang langka yang hanya bisa digunakan oleh orang dewasa saja. Belakangan banyak anak-anak kecil yang ikut antusias memakai makeup dan membagikan video tutorial di media sosial.
Seperti video tutorial yang dibuat oleh bocah perempuan ini. Video tersebut mulai mencuri perhatian publik setelah dibagikan oleh akun Instagram @halewwww pada Jumat (8/1/2021).
Terlihat bocah perempuan lucu berhijab merah jambu tengah asyik membuat alis dalam video tersebut. Tak lupa, ia bersenandung selama video seperti yang biasanya dilakukan para beauty vlogger.
Namanya juga anak kecil, tutorial yang dibuat oleh bocah yang belum diketahui namanya ini sangat sederhana dan apa adanya. Bahkan ia hanya memakai produk berupa pensil alis, bedak, dan lipstik.
Tutorial makeup dimulai dengan aksi membuat alis yang dilakukan dengan cara agak nyeleneh. Di mana bocah perempuan itu selalu menjilat pensil alisnya sebelum memoleskannya. Setelah selesai, ia baru mulai memakai bedak.
Aksi ini ditutup dengan adegan mengaplikasikan lipstik ke bibir. Cara bocah ini mengaplikasikan lipstik ke bibir cukup menarik karena mirip dengan apa yang biasa dilakukan orang dewasa.
Video ini jelas mengundang perhatian dari warganet di media sosial Instagram. Terlebih lagi soal kebiasaan bocah perempuan itu menjilat pensil alisnya sebelum memoleskannya ke alis. Hal ini cukup disorot oleh warganet.
"Yakin ini ilmu dari emaknya dikasih basah pake liur dulu," celetuk warganet.
"Kayak mamaku kalau mau pake alis, dijilat dulu (emoji tertawa)," kata yang lain.
Baca Juga: Viral! Dua Begal Sadis Terekam CCTV Parangi Emak-emak di Makassar
"S3 tata rias kaqq @frskaamnda contoh la cara make pensil alisnya," tutur lainnya.
"Kenapa harus dijilat neng kan ada rautan neng diraut bageur astaga," imbuh yang lain.
Bagaimana menurut kamu tutorial makeup yang satu ini?
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Cara Hitung Hari Baik Pernikahan Menurut Primbon Jawa
-
5 Skincare dengan Kandungan Alpha Arbutin, Bikin Flek Hitam Cepat Pudar
-
Filosofi Pengantin di Secangkir Kopi: Kisah Unik di Balik Anak Daro dari Roemah Koffie
-
Kalender Jawa Weton 2 November 2025: Watak Minggu Pon, Rezeki, dan Jodoh Menurut Primbon
-
7 Rekomendasi Deodoran Alami Bebas Aluminium dan Paraben untuk Kulit Sensitif
-
5 Sepatu Padel Nike Murah, Berkualitas dan Nyaman Harga Mulai Rp500 Ribuan
-
5 Sepatu Badminton Terbaik untuk Kelas Profesional, Harga Mulai Rp 700 Ribuan
-
7 Serum untuk Mencerahkan Bibir Gelap, Bikin Cerah Merona Seketika
-
Ogah Pasang AC Ribet? 5 AC Portable Ini Solusinya, Dinginnya Semriwing!
-
5 Bedak Padat yang Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Atasi Jerawat dan Minyak di Wajah