Suara.com - Oki Setiana Dewi menjadi bintang tamu "Rumpi" episode Jumat (8/1/2021) bersama dua adiknya, Shindy dan Ria Ricis. Ia pun membagikan sedikit cuplikan acara tersebut di Instagram pribadinya.
Oki mengambil cuplikan saat dirinya memberikan nasihat kepada si bungsu, Ricis. Ibu empat anak itu menasihati perkara jodoh hingga mengingatkan tentang adab berteman.
Artis sekaligus pendakwah itu mengaku tak masalah jika Ricis berteman dengan siapa pun. Hanya saja ia mengingatkan tentang batasan-batasan dalam bergaul dengan lawan jenis.
"Masalah Ricis berteman dengan siapa pun. Berteman boleh dengan siapa-siapa saja, tapi tentu harus dijaga pertemanan antara laki-laki dan perempuan. Ada batas-batasnya," ujar Oki.
Tak lupa, Oki juga berpesan kepada teman serta orang-orang yang dekat dengan Ricis agar tak membuat adik bungsunya sedih. Karena itu akan membuat dirinya juga bersedih.
"Kemudian hati-hati melangkah, hati-hati dalam bergaul. Dan siapa pun yang bersama dengan Ricis, jangan buat Ricis sedih ya. Buat Ricis sedih berarti buat kaka-kakaknya sedih juga," lanjutnya.
Warganet pun antusias menanggapi pesan Oki untuk Ricis. Mereka berharap YouTuber wanita dengan subscriber nomor satu di Indonesia itu menjaga pergaulannya dengan lawan jenis.
"Ustadzah Oki mashaa allah kakak yang luar biasaa," komentar warganet.
"Mbaa Okiiiiii terharuuuuuu (emoji) sayang banget sama icis," tutur lainnya.
Baca Juga: Bikin Lagu Soal Ria Ricis, Reza Surya Tak Mau Ada Salah Paham
"Semoga icis bisa membatasi konsep konten dengan lawan jenisnya sehingga tidak ada shiper2. InsyaAllah dia akan datang di waktu yang tepat," kata warganet.
"Betul sekali. Dan kalo bisa @riaricis1795 ada tempat khusus untuk konten. Jangan konten sampai ke kamar pribadi bawa cowok2 yang bukan muhrim. Mba @okisetianadewi kalo bisa tegur tuh adeknya," ujar yang lain.
Sementara itu, Ricis belakangan sedang gencar dijodoh-jodohkan dengan Harris Vriza. Tapi, ia mengaku hanya berteman dengan aktor yang namanya melejit berkat perannya sebagai Doni di sinetron "Anak Jalanan" tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Siapa Ibu Joshua Suherman? Disebut Jadi Penyelamat Aurelie Moeremans di Broken Strings
-
Silsilah Keluarga Hesti Purwadinata yang Diancam usai Dukung Aurelie, Bukan Keturunan Sembarangan
-
Ini Penampakan Tato Bulu Aurelie Moeremans Bikinan Bobby, Penyesalan Terbesar hingga Jijik
-
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
-
Biodata dan Agama Hesti Purwadinata, Diancam usai Dukung Aurelie Moeremans
-
Momen Aurelie Moeremans Hapus Tato Bikinan Bobby yang Membuatnya Gagal Ikut Puteri Indonesia
-
Cara Mencuci Sepatu Kanvas Putih, Kinclong seperti Pertama Beli
-
5 Sepatu Running Sekelas Asics Novablast Versi Murah, Cushion Nyaman dan Empuk
-
Urutan Hair Care untuk Menghilangkan Uban Usia 40 Tahun ke Atas
-
Terpopuler: Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans hingga Sepatu Jalan Kaki Terbaik