Suara.com - Memelihara tanaman hias memang menjadi salah satu tren hobi yang populer selama pandemi. Meski tidak terlalu rumit, pemula mungkin akan kebingungan jika ingin memulai hobi ini.
Pengusaha tanaman hias asal Surabaya Devi Natalia mengatakan, langkah awal yang perlu diperhatikan oleh pemula adalah menyediakan area yang tepat untuk menyimpan tanaman.
"Yang perlu dipersiapkan adalah area yang tepat dulu. Tanaman hias identik dengan kebanyakan indoor karena kecantikannya kebanyakan di daun atau bunga. Kita harus melindungi di area yang pas atau teras yang tidak diterpa hujan terlalu banyak," kata Devi saat siaran langsung bersama Orami Parenting, Minggu (16/1/2021).
Meskipun cuaca setiap wilayah Indonesia mungkin agak berbeda, namun menurut Devi, lantaran tanaman hias kebanyak di simpan di dalam ruangan, suhunya juga tidak akan jauh berbeda.
"Kebanyakan kalau sudah di indoor, suhunya kan gak terlalu ekstrem. Jadi oke-oke saja seluruh Indonesia. Saya kira kalau sudah di teras atau indoor gak sampai kehujanan atau kepanasan banget. Gampang kok tanaman hias, jadi don't worry," ujarnya.
Untuk pemula, ia menyarankan memulai dari tanaman hias dengan pot kecil. Pelajari karekteristik tanaman juga disesuaikan dengan kondisi rumah dan suhu yang ada. Biarkan tanaman beradaptasi dengan lingkungan barunya.
"Kemudian baru boleh beralih ke pot besar," katanya.
Selain teras rumah, tanaman hias juga bisa diletakan di ruang tamu. Bukan hanya untuk percantik ruangan, Devi mengatakan bahwa tanaman juga berfungsi untuk menyaring udara dan mengalirkan oksigen lebih banyak.
"Sirih gading ini bagus untuk air purifier, bagus untuk pencipta oksigen. Kalau di kafe, restoran juga banyak tanaman ini, juga lidah mertua. Itu adalah tanaman yang berfungsi mencuci udara di dalam ruangan dan mereka bisa hidup di dalam ruangan," tuturnya.
Baca Juga: Bikin Heboh! Pria Ini Tukar Rumah 500 Juta dengan Tanaman Hias
Berita Terkait
-
4 Jenis Bunga Sedap Malam yang Cocok Jadi Tanaman Hias di Rumah
-
Hobi Ikan Hias Naik Level, Kini Punya Panggung Kompetisi Nasional
-
Simfoni di Teras Rumah: Seni, Kesabaran, dan Kedamaian dalam Merawat Burung Kicau
-
Lebih dari Sekadar Wangi: Bagaimana Komunitas Parfum Membangun Ruang Aman Anak Muda Jogja
-
Filosofi Gowes: Bergerak untuk Seimbang, Mengayuh untuk Bahagia
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
Terkini
-
5 Rekomendasi Sampo yang Cocok untuk Rambut Rontok dan Berketombe
-
5 Sabun Mandi 'Rasa Skincare': Dilengkapi Niacinamide untuk Cerahkan Kulit
-
5 Rekomendasi Sunscreen untuk Flek Hitam Usia 60 Tahun ke Atas
-
Urusan Hukum di Era Digital: Lebih Simpel dan Transparan Buat Masyarakat Umum
-
6 Rekomendasi Moisturizer Setelah Eksfoliasi untuk Perbaiki Skin Barrier
-
3 Zodiak Paling Beruntung 5-11 Januari 2026, Panen Hoki di Awal Tahun Baru
-
4 Rekomendasi Sepatu Lari Lokal yang Nyaman untuk Orang Berbadan Gemuk
-
5 Sampo Terbaik Mengatasi Uban untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Hitam Instan
-
Tren Baju Lebaran dari Tahun ke Tahun, Rompi Lepas Jadi Primadona di 2026?
-
5 Pilihan Sepatu Minimalis untuk Gaya Celana Gombrong, Cocok Dipakai di 2026