Suara.com - Indonesia sebagai negara kepulauan, tentunya memiliki berbagai macam tempat wisata yang memukau tak terkecuali di bagian timur Indonesia. Salah satu tempat indah yang wajib dikunjungi adalah Labuan Bajo. Apakah Anda masih bertanya Labuan Bajo dimana?
Labuan Bajo merupakan salah satu desa dari 9 desa dan kelurahan yang berada di Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur. Labuan Bajo berada di ujung paling barat pulau Flores.
Wilayah Labuan Bajo meliputi: Kampung Ujung, Kampung Tengah, Kampung Air, Lamtoro, Wae Kelambu, Wae Medu, Cowang Dereng, Wae Kesambi, Wae Bo, Lancang, Sernaru, Wae Mata, Pasar Baru, Pede, dan Gorontalo.
Labuan Bajo dikenal dengan Taman Wisata Nasional Pulau Komodo yang termasuk ke dalam World Heritage UNESCO dimana di sana terdapat 2.000 ekor Komodo.
Status Labuan Bajo kini masuk dalam 5 destinasi wisata super prioritas oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif. Oleh karena sekarang ada banyak akses untuk mencapai Labuan Bajo.
Labuan Bajo mempunyai berbagai macam lokasi-lokasi terbaik untuk dikunjungi apalagi untuk menikmati pesona sunset yang memukau. Untuk lebih lengkapnya berikut ini adalah rekomendasi wisata yang ada di Labuan Bajo yang wajib dikunjungi.
1. Bukit Cinta
Bukit Cinta atau Bukit Silvia ini merupakan tempat yang cocok untuk menikmati matahari terbenam.
Saat berada di puncak Bukit Cinta dapat dengan mudah untuk melihat pemandangan perbukitan hijau yang cantik.
Waktu terbaik untuk berada di Bukit Cinta ini adalah waktu sore menjelang matahari terbenam.
Baca Juga: Temui Deddy Corbuzier, Sandiaga Uno Tantang Tampil Sulap di Labuan Bajo
2. Pulau Komodo
Mengunjungi Labuan Bajo kurang lengkap jika tidak melihat Komodo secara langsung. Saat berada disana, wajib untuk ditemani oleh pemandu sebab Komodo berkeliaran bebas di pulau tersebut.
3. Pulau Rinca
Selain berada di Pulau Komodo, Komodo juga ada yang hidup dan tinggal di pulau Rinca ini. Pulau ini dihuni sekitar 1.500 ekor Komodo dan terdapat berbagai hewan lainnya seperti burung, kerbau dan babi liar.
4. Pulau Manjerite
Pulau Manjerite sangat cocok untuk melakukan snokerling karena tempat ini adalah spot terbaik untuk melakukan snorkeling. Saat snokerling di pulau ini, akan dapat dengan mudah melihat ikan – ikan hias dan terumbu karang secara dekat.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
5 Sepatu Safety Brand Lokal Terbaik, Nyaman & Tahan Benturan Benda Keras Mulai 200 Ribuan
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya
-
Hari Ini Terakhir, Cek Promo Gantung Minyak Goreng 2 Liter dan Susu Formula di Alfamart
-
Katalog Promo 1.1 Alfamart Spesial Tahun Baru 1 Januari 2026: Banjir Buy 1 Get 1, Cek Daftarnya!