Suara.com - Membeli jajanan enak dengan harga miring tentu akan sangat menyenangkan. Sayangnya, terkadang harga murah belum menjamin rasa puas pada jajanan yang dibeli.
Namun hal berbeda tampak pada jajanan yang dibagikan oleh akun Tiktok @ngemil_asik. Pada video singkat yang mereka unggah, tampak sebuah crepes dengan topping menggugah selera.
Crepes tersebut memiliki topping berwarna-warni. Harga yang dipatok untuk crepes tersebut pun sangat terjangkau.
Satu porsi crepes dengan topping lengkap dibanderol seharga Rp5.000. Menariknya, topping pada crepes tersebut jauh dari kata pelit.
Awalnya, penjual crepes ini menuangkan adonan pada wajan datar panas. Setelah adonan diratakan, penjual ini mulai memberi topping.
Ia menggunakan 6 selai berbeda pada crepes ini. Ada selai berwarna cokelat, pink, hijau, putih, oranye, dan abu-abu.
Selain selai, penjual crepes ini menaburkan meisis dan juga kacang yang telah dicacah. Tak sampai di situ saja, penjual pun menambahkan taburan keju di setiap permukaan crepes.
Penjual crepes murah meriah ini pun melipat crepes itu. Crepes yang dijual di pinggir jalan secara sederhana ini pun tampak berukuran cukup besar.
Crepes dengan topping melimpah yang dibanderol seharga Rp5.000 ini pun menarik banyak perhatian warganet.
Baca Juga: Viral Wanita Belanja Baju Rp500, Batal Untung setelah Harga Asli Terungkap
Beragam respon warganet ungkapkan pada video ini. Ratusan komentar pun dilontarkan oleh warganet.
"Murah banget woy. Di sini cuma pake topping keju cokelat aja Rp8.000," komentar seorang warganet.
Warganet lainnya turut mengomentari video ini. "Astaga kenapa di sini nggak ada yang jual crepes sedermawan itu sih?" Tanya warganet.
"Ini mah beli topping gratis crepes," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Selasa (16/2/2021), video ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 900 ribu kali di TikTok.
Berita Terkait
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
WITF 2025: Indonesia Unjuk Gigi Pariwisata Berkelanjutan di Mata Dunia
-
Terpopuler: Ramalan Shio Paling Hoki, Tepuk Sakinah Diyakini Tekan Angka Perceraian
-
Cara Buat Akun SIAPKerja untuk Magang Nasional 2025, Simak Syarat dan Ketentuannya
-
Satu Kain, Sejuta Kisah: Intip Perayaan Hari Batik Nasional di Thamrin City!
-
3 Rekomendasi Krim Malam Wardah untuk Hilangkan Flek Hitam, Bangun Tidur Auto Glowing
-
Kronologi Ashanty Dilaporkan Atas Dugaan Perampasan Aset: Berawal dari Aduan Eks Karyawan
-
Salah Pilih Sepatu, Lari Jadi Gak Enak? Ini Beda Nike dan Adidas yang Wajib Dipahami
-
5 Rekomendasi Toner untuk Menghilangkan Flek Hitam, Mulai Rp30 Ribuan
-
Profil Atika Algadrie, Ibu Nadiem Makarim Aktivis Antikorupsi
-
Berapa Kekayaan Ashanty? Dilaporkan Eks Karyawan Atas Dugaan Perampasan Aset