Suara.com - Pandemi Covid-19 membuat banyak orang merasa tertekan. Sudah satu tahun terakhir ini, banyak orang di seluruh dunia terpaksa harus berdiam diri di rumah untuk mengurangi penularan virus Covid-19.
Tidak hanya itu, berbagai tempat hiburan juga ditutup agar penularan kasus tidak terjadi lebih banyak. Saat ini, sudah banyak berbagai tempat yang sudah dibuka dengan syarat protokol kesehatan yang diberlakukan.
Salah satu tempat yang banyak dikunjungi orang yaitu taman hiburan. Tempat yang satu ini menjadi favorit banyak orang karena menawarkan berbagai wahana untuk menghilangkan stres di dalam pikiran.
Rupanya, taman hiburan juga memiliki manfaat lagi bagi kesehatan. Dilansir dari Health Fitness Revolution, berikut beberapa manfaat mengunjungin taman hiburan bagi kesehatan, di antaranya:
1. Kaki lebih banyak berjalan
Pandemi membuat kakli bergerak lebih sedikit dari biasanya. Saat mengunjungi taman hiburan, seseorang akan lebih banyak berjalan, bahkan berkilo-kilo tanpa disadari. Hal ini karena taman hiburan memiliki area yang luas, sehingga untuk mencapai satu wahana harus jalan terlebih dahulu. Hal ini sangat membantu untuk membakar kalori di dalam tubuh.
2. Membakar kalori saat menaiki wahana
Kalori yang dibakar saat di taman hiburan tidak hanya karena berjalan. Saat menaiki wahana, terutama yang cukup ekstrem, rupanya dapat membakar kalori di dalam tubuh. Dalam penelitian, ditemukan jika seseorang yang menaiki wahan ekstrem dalam membakar kalori di dalam tubuhnya.
3. Meredakan stres
Menurut psikolog klinis, Judy Kurianski, menaiki wahana yang ekstrem akan membuat seseorang takut. Namun, saat menjalaninya seperti turunan dan tikungan tajam akan membuat otak terbiasa. Hal tersebut membuat setiap teriakan yang diucapkan dapat mengeluarkan rasa cemas, sehingga setelah menaikinya perasaan menjadi lebih baik.
4. Meningkatkan suasana hati
Saat menaiki wahana yang ekstrem, akan meningkatkan adrenalin di dalam tubuh. Hal ini juga yang membuat seseorang merasa bersemangat dan bahagia. Selain itu, menaiki wahana ekstrem akan membuat pelepasan endorfin sehingga meningkatkan kewaspadaan serta lebih berenergi. Hal tersebut membuat suasana hati meningkat setelah menaikinya.
5. Meningkatkan kekuatan otot
Menaiki berbagai wahana di taman hiburan membuat otot bekerja lebih banyak dari biasanya. Selain itu, ketika menaiki wahana yang mengharuskan tubuh banyak bergerak, akan membuat otot harus bisa bekerja dalam menjaga keseimbangan tubuh. Hal tersebut membuat otot-otot menegang dan menjadi kencang. Di sisi lain, hal ini juga bisa meningkatkan kekuatan otot tubuh.
Baca Juga: Jarang Bercinta Bikin Kanker Prostat dan 4 Berita Kesehatan Menarik Lain
6. Pengganti olahraga
Mengunjungi taman hiburan akan membuat tubuh melakukan berbagai aktivitas. Selain itu, dalam menaiki berbagai wahana membutuhkan gerak pada seluruh bagian tubuh. Saat menaiki berbagai wahana juga membutuhkan kekuatan otot serta membuat keringat sehingga tubuh lebih sehat. Hal ini berarti saat mengunjungi taman hiburan dapat diartikan sebagai pengganti olahraga.
Seorang dokter dari The Thrill Laboratory, Dr. Paul Tennent mengatakan, seseorang yang mengunjungi taman hiburan selama satu hari, serata dengan pergi ke gym atau olahraga intensif satu setengah jam.
7. Mengatasi rasa takut
Untuk seseorang yang takut akan keramaian dan wahana yang menegangkan, berkunjung ke taman hiburan dapat menjadi opsi untuk mengatasi hal tersebut. Namun, dibutuhkan keberanian pada orang tersebut untuk mengatasi rasa takutnya. Ketika ia berhasil melakukannya, akan membuat perasaan baik pada dirinya, sehingga rasa takut tersebut secara perlahan akan menghilang.
8. Meningkatkan hubungan dengan keluarga atau teman
Berkunjung ke taman hiburan, biasanya dilakukan bersama keluarga atau teman. Hal tersebut akan membuatnya menghabiskan waktu bersama. Menghabiskan waktu bersama teman atau keluarga, akan meningkatkan hubungan yang terjalin. / Fajar Ramadhan
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Dari UMKM ke Standar Global, Ketika Industri Kosmetik Lokal Didorong Naik Kelas
-
Oase Hijau di Jakarta Selatan: Hunian Premium yang Tak Lagi Sekadar Investasi, Tapi Gaya Hidup
-
4 Sepatu Wanita Slip On TOMS untuk Tampilan Kasual dan Trendi, Nyaman Dipakai Kapan Saja
-
Nisfu Syaban 2026 Tanggal Berapa? Ini Jadwal Puasa dan Amalan yang Gen Z Wajib Tahu
-
4 Rekomendasi Sunscreen SPF 35 untuk Anak Sekolah, Ringan tapi Tetap Melindungi
-
6 Hikmah Tradisi Munggahan Sebelum Puasa Ramadan untuk Umat Muslim
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 95 Revisi 2023: Soal Hikayat Si Miskin
-
5 Cushion High Coverage untuk Menutup Ketidaksempurnaan Kulit Usia 40 Tahun, Bye Noda Hitam
-
Bagaimana Cara Memilih Cushion yang Tidak Menyebabkan Jerawat? Cek 3 Rekomendasi Produknya
-
Kapan Waktu Tepat Munggahan Ramadan 2026? Cek Jadwal Ideal di Sini!