Suara.com - Jika Anda paham tentang sejarah tanah Jawa, maka tidak asing dengan kata Sutasoma. Kata ini adalah sebuah karya sastra klasik yang berisi puisi atau tulisan karya Mpu Tantular, yang isinya sangat istimewa.
Kini karya sastra itu menjadi inspirasi dalam pendirian Sutasoma Hotel, yang di dalamnya terkandung cerita dari Boutique Hotel bintang 4 yang dibuat dengan semangat dan inspirasi.
Hotel ini berhasil menggabungkan nuansa keindahan tradisi dan pesona Indonesia,serta berpadu dengan perkembangan zaman alias modernitas. Sehingga jangan heran hotel ini membuat Anda, merasakan keterikatan jiwa yang kuat saat berkunjung.
Setiap detail dan desain interior hotel ini membuat Anda seolah menjadi sosok yang dihormati karena seni dan tradisinya yang sangat kentara. Selain itu setiap ruangan di hotel ini membuat pikiran Anda kembali ke masa lampau dan menjadi lebih tenang dan tentram.
Terletak di kawasan Dharmawangsa, Jakarta Selatan, hotel ini sangat strategis dan dekat dengan kawasan Senopati dan Gunawarman yang memiliki aneka hiburan kelas atas.
Hotel ini dikelilingi tempat makan dan minuman yang hits ala warga Jakarta Selatan, yang terkenal dengan hiburannya. Tidak hanya itu hotel ini juga dekat dengan pusat perbelanjaan The Darmawangsa Square, Kemang Village, Pondok Indah Mall dan Gandaria City.
Namun bagi Anda yang memiliki keperluan bisnis, tidak perlu pusing dengan akses menuju area pusat bisnis seperti Blok M, Grand Wijaya Center dan SCBD, Sudirman Central Business District.
Singkatnya, dengan kemudahan akses, teknologi, transportasi, hingga hidup yang serba trendy, tetap membuat Anda bisa merasakan kenyamanan suasana tradisional yang tentram, khas zaman dulu di tengah kota di Sutasoma Hotel.
Hotel ini terdiri dari 105 deluxe room, 4 executive room, dan 2 sutasoma suite. Khusus room suite cocok bagi Anda yang ingin berlibur sekaligus urusan bisnis dan pekerjaan di kamar ini.
Baca Juga: Sutasoma, Hotel Butik Mewah Bintang 4 di Kawasan Bergengsi Dharmawangsa
Dilengkapi Smart LED TV, channel lokal maupun internasional, AC dengan akses pribadi, Wi-Fi berkecepatan tinggi, sofa akses ke jendela, meja kerja, perlengkapan mandi, pengering rambut, sandal, safe deposit Box, mini bar, pembuat kopi dan teh, hingga kemasan mineral gratis.
Ada juga layanan dapur 24 jam, fasilitas laundry, dry cleaning, kolam renang sedalam 1,5 meter, hingga kolam renang anak terpisah.
Sedangkan buat Anda yang tidak bisa lepas dari olahraga, ada kok fasilitas gym lengkap setiap hari, ditambah mushola umum untuk beribadah di luar kamar.
Meski di dalam hotel juga tersedia fasilitas untuk meeting, hall conventions. Tapi jika dirasa tidak cukup, hotel ini bersebelahan dengan Hall atau gedung acara ternama The Tribrata, Opus Grand Ballroom dengan lokasi seluas 1.600 meter persegi.
Di dalam gedung tersebut terdapat 4 hall yang bisa menampung tamu hingga 2.500 tamu. Di Opus juga ada Grand Ballroom dengan langit ruangan yang tinggi, lengkap dengan lampu gantung menawan dan megah.
Tidak sampai di sana, bagi Anda penggemar pemandangan dari atas gedung, Sutasoma Hotel juga dilengkapi dengan Rooftop, sehingga wilayah Jakarta Selatan bisa terlihat jelas, serta bisa menikmati suasana langit malam yang indah bertengger di atas hotel.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Tembus Tembok Retail Modern: Cara UMKM Jakarta Barat Naik Kelas dari Lokal ke Global
-
5 Shio Paling Hoki Besok 14 Januari 2026, Ada Ular dan Monyet
-
7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
-
5 Body Lotion Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Kulit Jadi Kenyal dan Sehat Terawat
-
5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
-
Bikin Cuan Ngalir Terus, Ini 7 Tanaman Hias Pembawa Keberuntungan untuk Dekorasi Rumah
-
16 Januari 2026 Libur Isra Miraj, Ini Amalan yang Bisa Dilakukan Umat Islam
-
4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
-
Bukan Buka Luka Lama, Psikolog Ungkap Pentingnya Aurelie Moeremans Tulis Pengalaman Traumatiknya
-
Viral Kisah Pilu Aurelie Moeremans, Ini Ciri Pelaku Child Grooming yang Perlu Diwaspadai